Kartini Run 2020 Tetap Meriah Meski Virtual
BolaSkor.com - Pandemi virus corona memaksa sebagian event olahraga ditunda, bahkan dibatalkan. Seperti halnya Kartini Run 2020 yang terpaksa mengubah format kompetisi.
Jika sesuai rencana, Kartini Run 2020 akan memulai lomba dari Gelora Bung Karno (GBK), Minggu (2/8). Namun, situasi pandemi membuat peserta berkompetisi secara virtual.
Meski tidak saling berjumpa, antusias tetap tinggi. Sebanyak 300 pelari berpartisipasi pada ajang yang diselenggarakan Yayasan Kemala Bhayangkari (YKB) ini.
“Karena masih dalam situasi dan kondisi pandemi, pesertanya tidak bisa berkumpul dalam satu titik. Namun tidak mengurangi semangat dan nilai-nilai olahraga itu sendiri yakni sportif dan fair play," ungkap Tri Tito Karnavian selaku Penasehat Virtual Kartini Run 2020.
Baca Juga:
“Saya bangga pesertanya bisa menyebar ke seluruh pelosok tanah air," imbuh dia.
Kartini Run menggunakan aplikasi zoom yang tersambung dengan Endomondo. Setiap peserta wajib menyelesaikan jarak 10 kilo meter.
Dengan adanya Kartini Run di masa pandemi, diharapkan masyarakat bisa tetap bugar. “Dengan olahraga teratur niscaya akan meningkatkan imun tubuh kita. Dan jika imun tubuh kita kuat, penyakit akan sulit masuk," kata Tito.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan
Jelang Lawan Persib, Pemain Baru Persija Antusias Bakal Naik Rantis ke Stadion
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues