Karim Benzema Tidak Menyesal Sebut Olivier Giroud bak Gokart

Penyerang Real Madrid Karim Benzema tidak menyesal sebut Olivier Giroud seperti gokart.
Arief HadiArief Hadi - Selasa, 31 Maret 2020
Karim Benzema Tidak Menyesal Sebut Olivier Giroud bak Gokart
Olivier Giroud dan Karim Benzema (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Striker Real Madrid Karim Benzema sama sekali tidak mengubah sikapnya dengan menyebut Olivier Giroud, striker Chelsea, bak gokart. Menurutnya perumpaan Formula One (F1) dan gokart itu tidak salah.

Karim Benzema, 32 tahun, mencuri perhatian dalam sesi tanya jawab ketika menyebut kompatriotnya itu bak gokart dan dirinya sebagai F1. Seolah Benzema lebih memiliki kecepatan dan Giroud selayaknya pemain yang lambat.

Eks penyerang Olympique Lyonnais tak menyesali ucapannya itu. Benzema bersikukuh tidak salah menganalogikan dirinya dan Giroud bak F1 dan gokart. Benzema justru meminta publik untuk melupakannya dan tidak terlalu berlebihan menanggapinya.

"Tentang Giroud, saya hanya mengatakan yang sebenarnya. Tapi kami tidak ingat apa yang saya katakan tentang dia, terutama tentang apa yang dia bawa ke tim nasional Prancis," tutur Benzema sebagaimana diwartakan AS.

Baca Juga:

Jajak Pendapat Media Prancis Minta Karim Benzema Kembali Perkuat Timnas Prancis

Kode Keras Olivier Giroud kepada Inter Milan

Peran Penting Olivier Giroud dalam Taktik Anyar Frank Lampard

Olivier Giroud dan Karim Benzema

"Kami baru ingat saat ketika saya mengatakan saya F1 dan dia gokart. Itulah yang saya pikirkan, itulah kebenarannya, dan begitulah adanya," lanjut dia.

"Karena sekarang, jika Anda bertanya kepada saya dengan R9 (Cristiano Ronaldo): R9 adalah F1 dan saya karting. Begitulah adanya. Kita harus melupakannya dan beranjak maju."

Panasnya rivalitas kedua pemain tersebut dapat dimaklumi. Giroud menjadi penerus Benzema di timnas Prancis sejak 2015 dan membantu tim memenangi Piala Dunia 2018. Benzema tak lagi dipanggil Didier Deschamps, pelatih Prancis, setelah sempat terlibat kasus pemerasan video seks kompatriotnya, Mathieu Valbuena.

Benzema telah mencetak 27 gol dari 81 caps dengan Les Bleus, sementara Giroud mencetak 39 gol dari 97 pertandingan. Fans Prancis sempat mendesak Deschamps agar memanggil kembali Benzema ke dalam skuat tim karena performa hebatnya di Real Madrid.

Breaking News Karim Benzema Olivier giroud Prancis Timnas Prancis Real Madrid
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.195

Berita Terkait

Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Atas kedua hasil tersebut, final turnamen BWF Super 1000 itu dipastikan berjalan tanpa ada wakil Merah Putih yang bertanding.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Tim besutan Risco Herlambang itu bahkan langsung fokus hadapi Jakarta Popsivo Polwan, dalam lanjutan babak reguler putaran pertama seri Pontianak di GOR Terpadu Ahmad Yani, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Persib menghadapi Persija, pada laga pekan ke-17 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Liga Indonesia
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Malut United kalah di kandang Persebaya, sehingga laga Persib vs Persija jadi penentu siapa juara paruh musim Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Liga Indonesia
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Pelatih Persija, Mauricio Souza, menilai kekuatan Persib terletak pada sosok Bojan Hodak selaku peramu taktik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Spanyol
Final Piala Super Spanyol: El Clasico, Hansi Flick Pamer Dominasi Barcelona
Hansi Flick, pelatih Barcelona, memamerkan rekor bagus klub atas Real Madrid jelang final Piala Super Spanyol bertajuk El Clasico.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
Final Piala Super Spanyol: El Clasico, Hansi Flick Pamer Dominasi Barcelona
Timnas
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
John Herdman tiba di Indonesia pada Sabtu (10/1) pukul 13.20 WIB dengan maskapai Cathay Pacific.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Liga Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Pelatih Persija Jakarta Mauricio Souza berharap VAR bekerja dengan baik dan tepat agar tidak ada keputusan-keputusan salah.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Bagikan