Kapten Timnas U-19 Dipastikan Absen di Piala AFF U-19 2018
BolaSkor.com - Kapten Timnas Indonesia U-19, Rachmat Irianto, dipastikan absen membela Skuat Garuda Nusantara di Piala AFF U-19 pada 2-14 Juli mendatang. Bek tengah Persebaya Surabaya itu masih dalam proses pemulihan cedera patah tulang telapak kaki pada awal April 2018.
Pemain yang akrab disapa Rian itu harus istirahat total selama tiga bulan pasca operasi. Kemungkinan besar Rian baru bisa merumput pada akhir Agustus mendatang.
"Rian masih alami cedera dan kemungkinan besar dia tidak bisa membela Timnas (U-19) di Piala AFF (U-19)," ujar pelatih Timnas U-19, Indra Sjafri.
Selain itu, Indra Sjafri juga menjelaskan kabar dua pemain Timnas U-19 lainnya yang masih cedera, yakni Rifad Marasabessy dan Samuel Cristianson.
"Rifan dan Samuel sepertinya dua sampai tiga pekan lagi sudah sembuh. Kami khawatirkan Rianto," ucap pelatih asal Sumatera Barat itu.
Timnas Indonesia U-19 sendiri tergabung di Grup A Piala AFF U-19 2018 bersama Vietnam, Thailand, Filipina, Singapura, dan Laos. Indonesia menjadi tuan rumah Piala AFF U-19 2018, dengan menggelar pertandingan di Stadion Gelora Delta Sidoarjo.
Tengku Sufiyanto
17.880
Berita Terkait
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal