Kapten Persija Jakarta Urung Pensiun
BolaSkor.com - Janji Ismed Sofyan untuk memberikan kepastian masa depannya terpenuhi. Kapten Persija Jakarta itu urung pensiun dari dunia sepak bola. Hal itu terjadi usai pertemuan antara Ismed dan manajemen Persija, Selasa (8/1) siang WIB kemarin.
"Ya, tadi siang sudah bertemu dengan manajemen kalau misalkan secara omongan sudah tidak ada masalah," ujar Ismed.
"Artinya, dari segi nominal sudah oke tapi untuk sign-nya belum. Mungkin mekanismenya administrasi belum beres dan belum siap," kata Ismed menambahkan.
Baca Juga:
Asisten Pelatih Persija Jakarta Sampaikan Pandangan soal Ivan Kolev
Nihil di Latihan Persija, Gede Widiade Jelaskan Posisi Rohit Chand
Mustaqim: Pemain yang Ingin Seleksi di Persija Jakarta Harus Tahu Diri
Ismed sempat membuat heboh Instagram. Postingannya pada Senin (7/1) malam WIB mengisyaratkan dirinya bakal gantung sepatu di Persija.
Ternyata, manajemen Persija belum memperpanjang kontraknya. Padahal, Ismed telah menghadiri sesi latihan perdana sebelum ia mengunggah foto di Instagram kala itu.
Ismed telah memperkuat Persija sejak 2002 lalu. Dalam beberapa tahun belakangan, ia didapuk sebagai kapten tim sepeninggal Fabiano Beltrame yang hengkang ke Madura United.
Muhammad Adiyaksa
1.188
Berita Terkait
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Lawan Mali: Ada Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra