Kapten Persija Jakarta Urung Pensiun
BolaSkor.com - Janji Ismed Sofyan untuk memberikan kepastian masa depannya terpenuhi. Kapten Persija Jakarta itu urung pensiun dari dunia sepak bola. Hal itu terjadi usai pertemuan antara Ismed dan manajemen Persija, Selasa (8/1) siang WIB kemarin.
"Ya, tadi siang sudah bertemu dengan manajemen kalau misalkan secara omongan sudah tidak ada masalah," ujar Ismed.
"Artinya, dari segi nominal sudah oke tapi untuk sign-nya belum. Mungkin mekanismenya administrasi belum beres dan belum siap," kata Ismed menambahkan.
Baca Juga:
Asisten Pelatih Persija Jakarta Sampaikan Pandangan soal Ivan Kolev
Nihil di Latihan Persija, Gede Widiade Jelaskan Posisi Rohit Chand
Mustaqim: Pemain yang Ingin Seleksi di Persija Jakarta Harus Tahu Diri
Ismed sempat membuat heboh Instagram. Postingannya pada Senin (7/1) malam WIB mengisyaratkan dirinya bakal gantung sepatu di Persija.
Ternyata, manajemen Persija belum memperpanjang kontraknya. Padahal, Ismed telah menghadiri sesi latihan perdana sebelum ia mengunggah foto di Instagram kala itu.
Ismed telah memperkuat Persija sejak 2002 lalu. Dalam beberapa tahun belakangan, ia didapuk sebagai kapten tim sepeninggal Fabiano Beltrame yang hengkang ke Madura United.
Muhammad Adiyaksa
1.188
Berita Terkait
Hasil Piala FA: Kalahkan Barnsley 4-1, Liverpool Lolos ke Putaran Keempat
Xabi Alonso Dipecat, Alvaro Arbeloa Jadi Pelatih Baru Real Madrid
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Barnsley, Live Sebentar Lagi
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Persijap Jepara, Dewa United Banten FC Tutup Putaran Pertama dengan Manis
Real Madrid vs Barcelona Legends Akan Getarkan GBK, Sambut 500 Tahun Jakarta
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Prediksi dan Statistik Juventus vs Cremonese: Bianconeri Harus seperti Mobil Ferrari
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar