Kantongi Peta Kekuatan Persib, Bendol Optimis Menang
Bandung - Menghadapi Persib Bandung dalam lanjutan kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2014, Rabu (8/5), Pelatih Persija Jakarta, Benny Dollo, mengaku telah mengantongi peta kekuatan skuat Maung Bandung.
Selain mengantongi peta kekuatan Persib, Pelatih yang akrab disapa Bendol itu juga memaparkan telah mengetahui secara spesifik sampai ke jantung inti pertahanan skuat Maung Bandung.
"Kita akan redam lapangan tengah Persib, itu jantung timnya. Kita akan maksimalkan di sana. Lapangan tengah itu vital tentukan kemenangan sebuah tim. Persentase kemenangan ada di lapangan tengah," papar Bendol seperti dilansir websute resmi Persib, Rabu (7/5).
Bendol juga menambahkan, absennya M Ridwan memperkuat barisan Persib tidak akan berpengaruh pada kekuatan tim asuhan Djadjang Nurdjaman tersebut. Menurutnya, Persib masih memiliki pemain yang merata di semua pemain lini.
"Tanpa Ridwan, Persib tidak akan berpengaruh. Ada Tantan, Atep, Ferdinand. Saya pikir tidak ada masalah buat Persib. Mereka tahu kekuatan kita. Tapi target kita maksimal. Kita ingin menang," pungkasnya.
11.190
Berita Terkait
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026
Prediksi Persib Bandung vs Persija Jakarta 11 Januari 2026, Merebutkan Takhta Juara Paruh Musim
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija