Kane Ingin Timnya Menjadi Salah Satu Klub Top di Eropa
Kane Ingin Timnya Menjadi Salah Satu Klub Top di Eropa-Penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane, memiliki target, ingin membawa Spurs juara dan menjadi salah satu klub top di Eropa.
Harry Kane, yang merupakan top skor Premier League musim lalu dengan 25 gol, mengungkapkan bahwa tujuannya adalah memenangkan Premier League dan mengangkat trofi Liga Champions di White Hart Lane.
Harry Kane sendiri membuktikan tekadnya itu dengan kesepakatan perpanjangan kontrak yang baru saja dia tanda tangani.
"Saya ingin memenangkan gelar demi gelar, Premier League, Liga Champions.Kami memiliki target tinggi, kami memiliki segalanya di tempat yang tepat. Anda melihat stadion telah dibangun sedikit demi sedikit setiap kali kami ke sini, dan ini menarik. Kami memiliki segalanya untuk menjadi salah satu klub top Eropa," ujarnya.
"Itulah tujuannya, itulah target saya dan saya yakin ini target klub juga. Saya bahagia di sini, saya merasa klub berkembang, kami memiliki pelatih hebat yang saya percaya dan para pemain percaya banyak padanya, stadion dan juga tempat latihan," tandasnya.
genji
295
Berita Terkait
Enzo Maresca Frustrasi, Nilai Chelsea Tidak Cukup Baik
Liverpool Kehabisan Ide Menghadapi Lawan yang Bermain Bertahan, Mengandalkan Bola Lambung, dan Lemparan ke Dalam
Manchester United Cetak Empat Gol, Investasi Pemain Dilakukan dengan Baik
Kucing Hitam Bawa Sial untuk Chelsea, Telan Kekalahan Pertama di Stamford Bridge Sejak 2014
Momentum Berlanjut, Manchester United Tak Pernah Kalah di Old Trafford jika Unggul di Babak Pertama
Prediksi dan Statistik Arsenal vs Crystal Palace: Rekor Menguntungkan The Gunners
Hasil Premier League: Manchester United Jaga Momentum, Liverpool Kalah Empat Kali Beruntun
Hasil Premier League: Gol Telat Bawa Sunderland Bekuk Chelsea 2-1 di Stamford Bridge
Link Streaming Brentford vs Liverpool, Minggu 26 Oktober 2025
Soal Tren Lemparan ke Dalam Jarak Jauh, Pep Guardiola Akan Beli Pemain dengan Bahu dan Lengan yang Kuat