Kalahkan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi, Roger Federer Atlet Terkaya
BolaSkor.com - Forbes mengumumkan daftar atlet terkaya 2020 versi mereka. Dalam daftar tersebut, Roger Federer merupakan atlet putra yang menerima pendapatan paling besar.
Pada edisi sebelumnya, Federer hanya berada di peringkat kelima atlet putra terkaya. Namun, kini petenis berusia 38 tahun tersebut naik empat peringkat.
Federer menerima 86,2 juta pounds sepanjang 2020. Dari jumlah tersebut, sekitar 81 juta pounds di antaranya didapatkan melalui endorsement.
Baca Juga:
Menpora Sebut Tantangan Terberat New Normal di Indonesia
Menpora Tunggu Gugus Tugas Soal Atlet Keluar-Masuk, Bagaimana Nasib Indonesia Open 2020?
Jumlah tersebut membuat Federer melewati Cristiano Ronaldo, Lionel Messi, Neymar, dan LeBron James. Kelimanya menempati lima peringkat teratas saat ini.
Sebelumnya, Forbes telah mengeluarkan daftar atlet putri terkaya 2020. Dari daftar tersebut, petenis asal Jepang, Naomi Osaka, berada di puncak.
Berikut ini adalah lima atlet putra terkaya 2020:
- Roger Federer: 86,2 juta pounds
- Cristiano Ronaldo: 85 juta pounds
- Lionel Messi: 84 juta pounds
- Neymar: 77,5 juta pounds
- LeBron James: 71,5 juta pounds
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf