Meski Kalah, Hendri Susilo Akui Persija Sudah Bermain Sangat Bagus
Jakarta - Meski gagal mengamankan poin di kandang sendiri saat menjamu Arema Cronus, asisten pelatih Persija, Hendri Susilo, tetap memuji permainan Fabiano Beltrame dan kawan-kawan.
Menurut Hendri, Fabiano Beltrame dan kawan-kawan sudah bermain sangat bagus dan mampu mengimbangi permainan pasukan Singo Edan dalam laga lanjutan kompetisi ISL 2014 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Minggu (4/5).
"Saya pikir Persija sudah bermain sangat bagus, dalam arti apa yang sudah kita persiapkan untuk menghadapi Arema sudah berjalan dengan baik," papar Hendri usai pertandingan, Minggu (4/5).
"Anak-anak sudah bermain luar biasa, meski ada beberapa peluang yang terbuang," tambahnya.
Persija sendiri terlihat bermain bertahan di paruh pertama dan terlihat kesulitan untuk menguasai permainan. Hal tersebut pun diakui Hendri dilakukan agar bisa mengimbangi permainan dari tim lawan.
"Kita tahu kalau Arema tim kuat. Kalau lawan Arema kita main terbuka ya sudah bablas. Makanya kita mainkan dua gelandang tipe bertahan Egi Melgiansyah dan Rohit Chand untuk memulai serangan balik. Saya pikir itu cukup berhasil," pungkas Hendri kepada wartawan.
Degan hasil tersebut, Persija tetap menduduki posisi tiga klasemen sementara ISL 2014 wilayah barat dengan koleksi 17 poin dari hasil sembilan kali main.
11.190
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: 5 Kartu Merah Warnai Remontada Persija Jakarta di Kandang Arema FC
Link Streaming Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Live Sebentar Lagi
Bidik Kemenangan Keempat Beruntun, Persija Tetap Hormati Arema FC sebagai Lawan Tangguh
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Sabtu 8 November 2025
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
Ryo Matsumura dan Rayhan Hannan Belum Akan Comeback saat Persija Lawan Arema FC
Persija Belum Dapat Kepastian Main di Jakarta atau Tidak Lawan Persik dan PSIM Bulan Ini
Klasemen Super League 2025/2026 hingga Pekan 11: Borneo FC Sempurna, Persija dan Persib Menguntit
Persija Berjarak 4 Poin dari Puncak Klasemen, Emaxwell Souza Beri Peringatan Rekan-rekannya