Kalah Telak dari Sriwijaya FC, Ini Kata Pelatih Felcra FC
BolaSkor.com - Pada babak pertama, Felcra FC tampak mampu mengimbangi permainan Sriwijaya FC, dalam laga persahabatan internasional menghadapi Sriwijaya FC di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, Kamis (15/3) malam WIB.
Akan tetapi, babak kedua jelas terasa perbedaan kualitas kedua tim. Hal itu dikarenakan pelatih Sriwijaya FC, Rahmad Darmawan mulai melakukan rotasi dan memasukkan pemain inti, seperti Manuchekhr Dzhalilov dan Syahrian Abimanyu.
Di laga ini, Alberto Gonzalves tidak turun karena cedera hamsring. Meski begitu, Sriwijaya FC bisa meraih kemenangan besar 5-2.
Pelatih Felcra FC, Tarcisio Pugliese mengatakan, jika pertandingan melawan Sriwijaya FC sangat bagus untuk para pemainnya memiliki pengalaman uji tandang dengan klub besar. Meski menurutnya, kedua tim bermain lepas dan menunjukkan permainan terbaiknya.
"Pressing yang ketat dan pertandingan berjalan cukup ketat. Saya ingin menang tapi inilah hasilnya," ujarnya.
Laga ini jadi modal berharga untuk Felcra FC di kompetisi Liga Premier Malaysia musim ini. Pasalnya, anak-anak asuhan Tarcisio Pugliese sudah 19 hari tak melakoni pertandingan, hal ini membuat anak asuhnya semakin panas sebelum turun di Liga Premier Malaysia. (Laporan Kontributor Dzakira/Palembang)
Tengku Sufiyanto
17.880
Berita Terkait
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal