Kalah Lagi, Tak Bikin Pelatih Inter Milan Gusar

Inter Milan secara mengejutkan harus menelan kekalahan lagi, kali ini melawan tim peringkat 14 Sassuolo dengan skor 0-1, Sabtu (23/12/17). Ini merupakan kekalahan beruntun bagi Nerazzurri di kompetisi Serie A musim ini.
BolaSkorBolaSkor - Minggu, 24 Desember 2017
Kalah Lagi, Tak Bikin Pelatih Inter Milan Gusar
Luciano Spalletti (zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Inter Milan secara mengejutkan harus menelan kekalahan lagi, kali ini melawan tim peringkat 14 Sassuolo dengan skor 0-1, Sabtu (23/12/17). Ini merupakan kekalahan beruntun bagi Nerazzurri di kompetisi Serie A musim ini.

Dalam laga tersebut, Inter sebenarnya tampil mendominasi jalannya pertandingan. Bahkan di babak kedua La Beneamata punya kesempatan menyamakan kedudukan lewat titk putih penalti. Sayang, Mauro Icardi yang menjadi algojo gagal menjalankan tugasnya dengan baik. Alhasil gol tunggal pemain Sassuolo Diego Falcinelli memberikan skuat Luciano Spalletti kekalahan kedua di Liga.

Sebelumnya, tim Biru Hitam juga menuai hasil negatif kalah 1-3 oleh Udinese di kandang sendiri pekan lalu. Kekalahan ini membuat Inter terpaku di peringkat ketiga dengan raihan 40 poin. Mereka tertinggal empat poin dari Juventus diposisi kedua dan lima poin dari pemuncak Napoli.

Kendati demikian, dua kekalahan berturut-turut ini tak membuat Spalletti gusar. Mantan juru taktik AS Roma ini menilai timnya penunjukkan peningkatan permainan terlepas dari hasil yang kurang maksimal.

"Saya bahkan lebih yakin dari sebelumnya, Inter tahu apa yang mereka lakukan, karena saya melihat permainan yang tepat di kedua laga ini," kata Spalletti kepada Mediaset Premium.

"Seharusnya kami lakukan yang lebih baik dalam situasi itu, dan kami tidak manfaatkan peluang mencetak gol kami, itulah sebabnya kekalahan ini terjadi. Kami punya peluang yang cukup bagus, hanya saja kami tidak cukup tajam menyelesaikannya," tandasnya.

Inter Milan
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com
Posts

11.190

Berita Terkait

Prediksi
Prediksi dan Statistik Inter Milan vs Napoli: Panas di Papan Atas
Inter Milan dan Napoli bentrok dalam laga krusial Serie A. Persaingan papan atas memanas! Simak prediksi skor, statistik, kondisi tim, dan potensi penentu kemenangan di sini.
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Inter Milan vs Napoli: Panas di Papan Atas
Italia
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Juventus mengganggu rencana Inter Milan merekrut Tarik Muharemovic. Sementara Davide Frattesi diminati Nottingham Forest dan Galatasaray.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Italia
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat
AC Milan secara terbuka mengakui Inter Milan dan Napoli berada di level lebih tinggi musim ini. Pengakuan ini muncul usai Rossoneri gagal menang dan jarak di klasemen semakin melebar. Simak pernyataan lengkapnya!
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat
Klasemen
Klasemen Terkini Serie A Usai AC Milan Ditahan Genoa: Jarak dengan Inter Milan Semakin Melebar
AC Milan gagal menang saat ditahan Genoa dan membuat jarak dengan Inter Milan di puncak klasemen Serie A 2025/2026 semakin melebar. Simak klasemen terbaru dan hasil lengkapnya di sini!
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Klasemen Terkini Serie A Usai AC Milan Ditahan Genoa: Jarak dengan Inter Milan Semakin Melebar
Italia
Inter Milan di Puncak Klasemen, Chivu: Bahaya Selalu Mengintai!
Memasuki paruh musim, Inter Milan sementara berada di puncak klasemen Serie A dengan keunggulan empat poin dari pesaing terdekat.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
Inter Milan di Puncak Klasemen, Chivu: Bahaya Selalu Mengintai!
Hasil akhir
Hasil Pertandingan: Inter Milan Menang, Barcelona ke Final Piala Super Spanyol
Hasil pertandingan pada Kamis (08/01) dini hari WIB melibatkan Inter Milan dan Barcelona di dua ajang berbeda.
Arief Hadi - Kamis, 08 Januari 2026
Hasil Pertandingan: Inter Milan Menang, Barcelona ke Final Piala Super Spanyol
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Parma vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi
Link streaming Parma vs Inter Milan Kamis (8/1) dini hari WIB. Inter Milan menghadapi laga krusial demi menjaga puncak klasemen Serie A 2025/2026. Cek jadwal, jam tayang, dan link nonton resminya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 07 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Parma vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi
Jadwal
Link Streaming Parma vs Inter Milan, Kamis 8 Januari 2026
Link streaming Parma vs Inter Milan Kamis (8/1) dini hari WIB. Inter wajib menang demi menjaga puncak klasemen Serie A. Cek jadwal, jam tayang, dan link nontonnya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 07 Januari 2026
Link Streaming Parma vs Inter Milan, Kamis 8 Januari 2026
Prediksi
Prediksi dan Statistik Parma vs Inter Milan: Laga Spesial untuk Cristian Chivu
Inter Milan bertandang ke markas Parma pada lanjutan Serie A 2025/2026. Laga ini jadi momen spesial bagi Cristian Chivu. Simak prediksi skor, kondisi tim, dan statistik lengkapnya!
Johan Kristiandi - Rabu, 07 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Parma vs Inter Milan: Laga Spesial untuk Cristian Chivu
Italia
Terlihat Tenang, Cristian Chivu Juga Ekspresif hingga Suaranya Habis
Cristian Chivu tak hadir di sesi konferensi pers setelah Inter Milan menang 3-1 atas Bologna di Serie A. Alasannya karena suara habis dan digantikan Aleksandar Kolarov.
Arief Hadi - Senin, 05 Januari 2026
Terlihat Tenang, Cristian Chivu Juga Ekspresif hingga Suaranya Habis
Bagikan