Kalah Lagi, Peluang Greysia / Apriyani Tertutup di BWF World Tour Finals 2018
BolaSkor.com - Ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, belum mampu meraih kemenangan pada BWF World Tour Finals 2018. Greysia/Apri kembali takluk dari pasangan China, Chen Qingchen/Jia Yifan, pada lanjutan penyisihan Grup A ganda putri yang berlangsung di di Tianhe Stadium, Guangzhou, China, Kamis (13/12).
Greysia/Apri takluk dengan skor 14-21, 8-21 dari Chen Qingchen/Jia Yifan. Hasil ini memastikan pasangan Indonesia harus angkat koper lebih cepat dari BWF World Tour Finals 2018.
Baca Juga:
Greysia/Apriyani Kembali Takluk dari Ganda Jepang
Takluk di Gim Pertama, Ahsan/Hendra Yakin Masih Punya Peluang
Greysia/Apri tak bisa mengembangkan permainan sejak gim pertama. Pasangan Indonesia bahkan tertinggal 0-4 dari Chen Qingchen/Jia Yifan.
Pasangan China bahkan mampu membuat Greysia/Apri tertekan hingga interval. Chen Qingchen/Jia Yifan unggul 11-6 atas ganda putri Indonesia saat jeda.
Selepas istirahat, Greysia/Apri berusaha memperkecil ketertinggalan. Namun, usaha tersebut berakhir percuma karena Chen Qingchen/Jia Yifan menutup gim pertama dengan keunggulan tujuh poin.
Pada gim kedua, situasi serupa kembali menimpa Greysia/Apri. Pasangan Indonesia kembali tertinggal 2-6 dari Chen Qingchen/Jia Yifan.
Selepas interval kedua, permainan Greysia Polii/Apriyani Rahayu tak kunjung membaik. Chen Qingchen/Jia Yifan akhirnya berhasil menutup pertandingan dengan skor telak.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Bandung bjb Tandamata Petik Pelajaran dari Kekalahan Lawan Jakarta Popsivo Polwan
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini
Indonesia Raih 91 Emas SEA Games 2025 dan Rebut Posisi Runner Up, CdM Apresiasi Seluruh Dukungan Berbagai Pihak
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1