Kalah dari Milan, Nasib Shevchenko di Ujung Tanduk
BolaSkor.com - Andriy Shevchenko punya memori indah bersama AC Milan saat berkarier sebagai pemain. Namun Rossoneri kini justru membuatnya berada di ujung tanduk.
Shevchenko mendapat sambutan meriah dari suporter Milan saat memimpin Genoa melakoni babak 16 besar Coppa Italia 2021-2022 kontra Milan di San Siro, Jumat (14/1) dini hari WIB. Milanisti tidak melupakan jasanya yang berkontribusi memberikan lima gelar bergengsi.
Sambutan tersebut seolah menjadi tambahan motivasi bagi Shevchenko. Genoa asuhannya terbukti tampil apik dan menyulitkan Milan.
Baca Juga:
Milan Tekuk Genoa, Pioli Minta Maaf Start Rossoneri Lambat
Hasil Pertandingan: Liverpool Diimbangi Arsenal, Milan Menang
Sabda Terbaru Fabrizio Romano: AC Milan Incar Bek Manchester United
Genoa bahkan mampu unggul lebih dulu melalui sundulan Leo Ostigard pada menit ke-17. Sayang, Il Grifone gagal mempertahankan performanya dan harus takluk dengan skor 1-3 di akhir laga.
Kekalahan ini nyatanya membuat posisi Shevchenko semakin tersudut. Ia terancam dipecat karena Genoa tak meraih hasil yang diinginkan.
Shevchenko dipercaya menangani Genoa sejak akhir November silam. Namun rekornya sangat buruk.
Shevchenko total sudah memimpin Genoa dalam sebelas laga di semua kompetisi. Dari jumlah tersebut, ia hanya mampu mempersembahkan satu kemenangan kontra Salernitana di ajang Coppa Italia.
Sementara di Serie A, Shevchenko hanya mampu mencatatkan tiga hasil imbang dan enam kekalahan. Hasil ini membuat Genoa berada di peringkat kedua dari bawah.
Kekalahan atas Milan diyakini akan membuat kebersamaan Shevchenko bersama Genoa berakhir. Namun yang bersangkutan memilih fokus mempersiapkan tim untuk melakoni laga selanjutnya.
“Sejauh yang saya ketahui, saya melakukan pekerjaan saya setiap hari. Klub kemudian harus mengumumkan keputusan mereka," kata Shevchenko kepada Sport Mediaset.
"Saya berusia 45 tahun, saya masih muda dan mendapatkan pengalaman. Hidup itu naik turun, menang dan kalah, saya maju dan kami fokus pada proyek."
Shevchenko tampaknya sudah siap menerima kemungkinan terburuk. Namun penampilan apik Genoa pada babak pertama kontra Milan bisa menjadi bahan pertimbangan petinggi klub untuk memberikan kesempatan tambahan kepadanya.
6.515
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Sabtu 8 November 2025
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Tottenham Hotspur vs Manchester United
10 Fakta Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Laga Tottenham Hotspur vs Manchester United
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Wolverhampton Wanderers: Tim Tamu Buru Kemenangan Pertama
Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Minggu 9 November 2025
Nova Arianto Sebut Permainan Timnas Indonesia U-17 Lebih Baik meski Kalah Telak dari Brasil
Prediksi dan Statistik Parma vs AC Milan: Mumpung Gialloblu Sedang Terpuruk
Hasil Super League 2025/2026: Bhayangkara FC Kalahkan Bali United di Lampung, Derby Jawa Timur Persik vs Persebaya Imbang
Link Streaming Juventus vs Torino, Kick-off Minggu 9 November 2025 Pukul 00.00 WIB
Prediksi dan Statistik Juventus vs Torino: Bianconeri Mendominasi Derby della Mole