Kalah dalam Debut bersama Liverpool, Arne Slot Mengaku Puas
BolaSkor.com - Debut Arne Slot sebagai pelatih Liverpool berakhir dengan kekalahan. Meski begitu, Slot mengaku puas melihat permainan timnya.
The Reds takluk 0-1 dalam laga uji coba pramusim melawan Preston North End, Jumat (19/7) waktu setempat. Usai laga, Slot merasa puas karena melihat para pemainnya merespons instruksi taktisnya.
Slot mengatakan tim barunya ini sedang belajar menyesuaikan taktik. Melawan Presto, pelatih asal Belanda itu harus mengatur skuadnya di mana 11 pemain masih absen setelah tugas Euro 2024 dan Copa America.
Berbicara setelah pertandingan, Slot mengatakan para pemainnya mulai mengikuti instruksinya.
Baca Juga:
Riccardo Calafiori Cocok Jadi Teman Duet Virgil Van Dijk di Liverpool
Gagal Dapatkan Leny Yoro, Liverpool Disarankan Kejar Bidikan Arsenal
Lepas dari Liverpool, Thiago Kembali ke Barcelona dan Reuni dengan Hansi Flick
"Kami menguasai permainan sepenuhnya dan hanya menerima satu tembakan. Kami agak kurang beruntung. Itu normal karena ada banyak pemain muda dalam tim," ujar Slot dikutip dari Eurosport.
“Kami tidak bisa meminta lebih banyak dari para pemain dalam dua minggu pertama. Kami telah bekerja sangat keras, mencoba menerapkan ide-ide, dan kami tidak hanya membawa ide-ide baru, banyak hal yang telah dilakukan."
Liverpool akan melanjutkan pramusim mereka dengan terbang ke Amerika Serikat. Di Negeri Paman Sam, The Reds akan menjalani laga uji coba melawan Real Betis, Arsenal, dan Manchester United.
"Dua pekan yang bagus. Sayangnya, hasil hari ini tidak sesuai dengan yang kami inginkan. Tapi mereka tetap fit, banyak dari mereka yang mendapat menit bermain, juga banyak pemain muda yang mendapat menit bermain, jadi itu hal yang bagus," ujar Slot.
View this post on Instagram
Yusuf Abdillah
9.966
Berita Terkait
Hasil Premier League: Liverpool Gagal Menang Lagi, Chelsea Petik Tiga Angka
Sinergi NOC Indonesia dengan Pemerintah Perkuat Jalan Pencak Silat Diakui Dunia
Hasil LaLiga: Kalahkan Levante 2-0, Real Madrid Tempel Barcelona
Alasan Manchester City Rekrut Marc Guehi, Bukan Pembelian Panik
Hasil Premier League: Manchester United Hantam Manchester City 2-0, Awal Apik Carrick
Kenal John Herdman, Pelatih Thailand Bersyukur Terhindar dari Timnas Indonesia
Liverpool vs Burnley: The Reds Bermodalkan Rekor Bagus
Janice Tjen Sukses Juara Hobart International 2026
The Jakmania Jadi Faktor Terbesar Bomber Maroko Gabung Persija Jakarta