Kabur dari Karantina, Luka Jovic Dimarahi Perdana Menteri Serbia

Perdana Menteri Serbia, Ana Brnabic, marah dengan ketidakpedulian penyerang Real Madrid, Luka Jovic, yang kabur dari karantina.
Arief HadiArief Hadi - Jumat, 20 Maret 2020
Kabur dari Karantina, Luka Jovic Dimarahi Perdana Menteri Serbia
Luka Jovic (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Perdana Menteri Serbia Ana Brnabic marah kepada penyerang Real Madrid Luka Jovic karena meninggalkan karantina virus corona dan kembali ke Belgrade, Serbia. Menurut Brnabic Jovic tidak menunjukkan contoh yang bagus.

Luka Jovic, 22 tahun, seharusnya berada di karantina di Madrid, Spanyol, karena pandemi virus corona yang semakin mewabah. Tidak hanya Jovic, seluruh staf dan pemain Real Madrid mengisolasi diri di rumah mereka masing-masing di Spanyol.

Akan tapi dari kabar yang dimuat Marca, Jovic mengabaikan instruksi itu dan kembali ke Belgrade untuk merayakan hari ulang tahun kekasihnya. Hal itu jelas berpotensi menambah penularan virus corona di Serbia.

Pasalnya di Spanyol telah ada 17.000 kasus virus corona dan 767 kematian. Serbia tak mau mengambil risiko adanya penularan virus Covid-19 dari orang yang datang dari luar negeri, apalagi negeri dengan jumlah kasus terbanyak.

Baca Juga:

Virus Corona Buat Real Madrid Merugi Rp2,5 Triliun

Virus Corona Capai Ibu Kota Spanyol, Real Madrid Dikarantina dan Dua Pekan LaLiga Ditunda

Penundaan Premier League Resmi Diperpanjang hingga 30 April

Luka Jovic

Brnabic kesal dengan sikap acuh tak acuh yang diperlihatkan eks penyerang Eintracht Frankfurt itu.

"Kita semua melihat contoh negatif dari para pesepakbola di negeri kami, yang digaji dengan sangat tinggi, mengabaikan instruksi untuk mengisolasi diri dan kembali ke rumah," cetus Brnabic kepada AS.

Kembalinya 45.000 orang ke Serbia dan mengabaikan instruksi karantina membuat resah Nebojsa Stefanovic, Perdana Menteri Dalam Negeri Serbia.

"Kami telah mencatatkan laporan-laporan kriminal kepada beberapa atlet terkenal tersebut. Mereka akan meresponsnya ketika pengadilan memutuskan waktunya untuk memanggil mereka," tegas Stefanovic.

Real Madrid dikarantina usai Trey Thompkins, pebasket Real Madrid, ditemukan positif virus corona. Jovic sebelumnya juga mengonfirmasi izin dari klubnya untuk kembali ke Serbia.

"Kamis lalu, kepala tim medis Real Madrid memberikan izin kepada Luka Jovic untuk kembali ke Serbia (dengan resep medis pribadi) dan karantina di rumahnya sendiri," tutur Jovic yang memaparkan izin dari klub di Instagram terkait virus corona.

Breaking News Real Madrid Luka Jovic Serbia Virus Corona
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.752

Berita Terkait

Inggris
Ruben Amorim Soroti Masalah Utama yang Menghantui Manchester United
elatih Manchester United Ruben Amorim menyoroti masalah utama yang masih menghantui tim asuhannya meski performa mereka sedang membaik.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Ruben Amorim Soroti Masalah Utama yang Menghantui Manchester United
Lainnya
Kemenpora Minta PBSI Rombak Tim dan Turunkan Skuad Terbaik di SEA Games 2025
Kemenpora berharap skuad yang diturunkan pada pesta olahraga bergengsi se-Asia Tenggara itu merupakan skuad yang terbaik.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Kemenpora Minta PBSI Rombak Tim dan Turunkan Skuad Terbaik di SEA Games 2025
Ragam
5 Kemenangan Paling Berkesan Arsenal di Markas Sunderland
Arsenal akan menghadapi Sunderland di Stadium of Light pada laga pekan ke-11 Premier League, Minggu (9/11) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
5 Kemenangan Paling Berkesan Arsenal di Markas Sunderland
Inggris
Manchester City vs Liverpool: Tidak Mau Ambil Risiko, Pep Guardiola Masih Akan Parkir Rodri
Manchester City akan menjalani laga penting saat menjamu Liverpool di Stadion Etihad pada laga pekan ke-11 Premier League.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Manchester City vs Liverpool: Tidak Mau Ambil Risiko, Pep Guardiola Masih Akan Parkir Rodri
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Skuad Garuda Muda menghadapi tim kuat Brasil di Aspire Zone - Picth 7, Qatar, Jumat (7/11) pukul 22.45 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Jadwal Siaran Langsung Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Inggris
Punya Peran Penting, Liverpool Ingin Ikat Dominik Szoboszlai dengan Kontrak Jangka Panjang
Dominik Szoboszlai telah membuktikan dirinya sangat berharga bagi Liverpool musim ini.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Punya Peran Penting, Liverpool Ingin Ikat Dominik Szoboszlai dengan Kontrak Jangka Panjang
Bulu Tangkis
Kemenpora Rampungkan Review 52 Cabor SEA Games 2025, Potensi Rebut 78 Emas
Adapun SEA Games 2025 akan digelar di Thailand pada 9-20 Desember 2025.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Kemenpora Rampungkan Review 52 Cabor SEA Games 2025, Potensi Rebut 78 Emas
Liga Indonesia
Kata Bojan Hodak Usai Persib Lakukan Epic Comeback Melawan Selangor
Persib menang dramatis 3-2 atas Selangor FC di Stadion MBPJ, Selangor, Malaysia, Kamis (6/11) malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Kata Bojan Hodak Usai Persib Lakukan Epic Comeback Melawan Selangor
Timnas
Kemenpora Tak Membebani Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Medali Emas di SEA Games 2025 Thailand
Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) berharap cabang olahraga (cabor) sepak bola bisa membawa pulang medali dari ajang SEA Games 2025.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Kemenpora Tak Membebani Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Medali Emas di SEA Games 2025 Thailand
Inggris
Rentetan Kemenangan Beruntun Arsenal Diprediksi Akan Terhenti di Markas Sunderland
Arsenal mengukir catatan spektakuler dengan selalu menang dalam 10 laga beruntun di semua kompetisi.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Rentetan Kemenangan Beruntun Arsenal Diprediksi Akan Terhenti di Markas Sunderland
Bagikan