Kabar Transfer: Hansi Flick Latih Barcelona, Vincent Kompany Resmi ke Bayern Munchen

Arief HadiArief Hadi - Kamis, 30 Mei 2024
Kabar Transfer: Hansi Flick Latih Barcelona, Vincent Kompany Resmi ke Bayern Munchen
Vincent Kompany gabung Bayern Munchen (Foto: X)

BolaSkor.com - Perlahan tapi pasti, ketidakjelasan beberapa klub top Eropa soal pelatih untuk musim depan telah berakhir. Chelsea semakin dekat meresmikan Enzo Maresca, sementara Barcelona dan Bayern Munchen telah mengenalkan pelatih baru.

Diawali dari Barcelona yang memecat sang legenda, Xavi Hernandez di akhir musim. Pasca drama dari keputusan Xavi pergi, lalu bertahan, dan kemudian pada akhirnya dipecat, Barcelona menunjuk Hans-Dieter Flick alias Hansi Flick.

Kontrak yang diberikan Barcelona berdurasi dua tahun hingga 30 Juni 2026. Sebelumnya, Flick juga pernah melatih dan sukses bersama Bayern Munchen, namun gagal membangkitkan timnas Jerman hingga digantikan oleh Julian Nagelsmann.

Baca Juga:

Ada Bisikan Guardiola di Balik Keputusan Bayern Gaet Kompany

Masih Ada Masalah, Barcelona Belum Umumkan Kedatangan Hansi Flick

Pesan Xavi Hernandez untuk Pelatih Baru Barcelona

"Saya bangga berada di Barca, ini adalah klub yang luar biasa dan luar biasa. Kami berbagi visi, penguasaan bola dan kualitas sepak bola yang sama," papar Flick dikutip dari laman resmi Barcelona.

"Barca memiliki La Masia, salah satu akademi terbaik di dunia; jadi misi kami adalah untuk meningkatkan semua pemain."

Tiga pemain dalam skuad Barcelona saat ini juga mengenal Flick. Mereka adalah Ilkay Gundogan, Marc-Andre ter Stegen, dan Robert Lewandowski. Gundogan dan Ter Stegen dilatihnya di timnas Jerman, sedangkan Lewandowski di Bayern.

Berbicara mengenai Bayern, usai melalui musim tanpa trofi untuk kali pertama sejak 2012, klub menunjuk Vincent Kompany sebagai pelatih baru menggantikan Thomas Tuchel.

Penunjukkan Kompany sebagai pelatih cukup mengejutkan, sebab selain karier kepelatihannya minim pengalaman, Kompany juga gagal membawa Burnley sintas di Premier League dan klub degradasi ke Championship.

Seperti dikonfirmasi Fabrizio Romano, kontrak Kompany bertahan hingga Juni 2027 dan ia tak sabar menantikan petualangan baru bersama Bayern.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

"Saya menantikan tantangan di FC Bayern. Sebagai seorang pelatih, Anda harus mempertahankan jati diri Anda sebagai pribadi: Saya senang menguasai bola, menjadi kreatif dan kami juga harus agresif di lapangan dan berani," ucap Kompany.

"Saya sekarang menantikan hal-hal paling mendasar: bekerja dengan para pemain, membangun tim. Ketika fondasinya sudah ada, maka kesuksesan akan menyusul," urainya.

Barcelona FC Barcelona Bayern Bayern munchen Vincent Kompany Hansi Flick
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

12.641

Berita Terkait

Italia
Inter Milan Percaya Diri Datangkan Kim Min-Jae
Inter ingin meminjam Kim Min-Jae selama satu musim dari Bayern Munchen.
Johan Kristiandi - Minggu, 07 Juli 2024
Inter Milan Percaya Diri Datangkan Kim Min-Jae
Inggris
Ngebet Pindah ke Manchester United, Matthijs De Ligt Tolak Tawaran Liverpool dan PSG
Ngebet pindah ke Manchester United, Matthijs De Ligt ogah terima tawaran Liverpool dan PSG
Johan Kristiandi - Sabtu, 06 Juli 2024
Ngebet Pindah ke Manchester United, Matthijs De Ligt Tolak Tawaran Liverpool dan PSG
Inggris
Suporter Bayern Munchen Bikin Petisi, Transfer Matthijs De Ligt ke Manchester United Terancam Gagal
Petisi menolak menjual Matthijs de Ligt ke Manchester United sudah ditandatangani lebih dari 14 ribu orang.
Johan Kristiandi - Jumat, 05 Juli 2024
Suporter Bayern Munchen Bikin Petisi, Transfer Matthijs De Ligt ke Manchester United Terancam Gagal
Spanyol
Respons Nico Williams Usai Dikaitkan dengan Barcelona
Apakah Nico Williams tertarik pindah ke Barcelona?
Johan Kristiandi - Kamis, 04 Juli 2024
Respons Nico Williams Usai Dikaitkan dengan Barcelona
Inggris
Rencana Chelsea untuk Sang Striker Baru, Marc Guiu
Apa rencana Chelsea setelah mendatangkan Marc Guiu dari Barcelona?
Johan Kristiandi - Selasa, 02 Juli 2024
Rencana Chelsea untuk Sang Striker Baru, Marc Guiu
Inggris
Tes Medis Rampung, Marc Guiu Selangkah Lagi Jadi Pemain Anyar Chelsea
Pemain muda Barcelona, Marc Guiu, akan bergabung dengan Chelsea setelah klausul rilis 6 juta euro ditebus.
Johan Kristiandi - Jumat, 28 Juni 2024
Tes Medis Rampung, Marc Guiu Selangkah Lagi Jadi Pemain Anyar Chelsea
Inggris
Gerak Cepat Chelsea: Rekrut Omari Kellyman, Kian Dekat Boyong Striker Muda Barcelona
Pembangunan skuad Chelsea berlanjut.
Arief Hadi - Selasa, 25 Juni 2024
Gerak Cepat Chelsea: Rekrut Omari Kellyman, Kian Dekat Boyong Striker Muda Barcelona
Italia
Diincar Bayern Munchen, Hakan Calhanoglu Tegaskan Setia di Inter Milan
Hakan Calhanoglu ingin setia di Inter Milan meskipun dikaitkan dengan Bayern Munchen.
Johan Kristiandi - Selasa, 25 Juni 2024
Diincar Bayern Munchen, Hakan Calhanoglu Tegaskan Setia di Inter Milan
Spanyol
Chelsea dan Bayern Munchen Rebutan Wonderkid Barcelona, Marc Guiu
Bintang muda Barcelona, Marc Guiu, menjadi target Chelsea dan Bayern Munchen.
Johan Kristiandi - Senin, 24 Juni 2024
Chelsea dan Bayern Munchen Rebutan Wonderkid Barcelona, Marc Guiu
Spanyol
Rekap Berita Transfer LaLiga: Madrid Terdepan soal Leny Yoro, Barcelona Kejar Nico Williams
Jika Real Madrid memburu Leny Yoro, Barcelona menargetkan pemain depan Athletic Bilbao, Nico Williams.
Johan Kristiandi - Sabtu, 22 Juni 2024
Rekap Berita Transfer LaLiga: Madrid Terdepan soal Leny Yoro, Barcelona Kejar Nico Williams
Bagikan