Kabar Baik untuk Lakers, Dwight Howard Bakal Tampil di Lanjutan NBA
BolaSkor.com - Pemain Los Angeles Lakers, Dwight Howard, mengungkapkan bakal bermain pada lanjutan NBA 2019-2020. Howard merasa masih punya tanggung jawab ke rekan-rekan satu timnya.
Sebelumnya, Howard terang-terangan merasa ragu bakal bermain pada lanjutan NBA. Pasalnya penyebaran pandemi virus corona yang ada di Amerika Serikat paling besar di dunia.
Kini Howard justru berubah pikiran. Pebasket berusia 34 tahun tersebut mengaku berutang budi kepada Lakers dan siap membantu timnya.
Baca Juga:
Pemain Positif Terpapar Virus Corona, Milwaukee Bucks Tutup Tempat Latihan
"Saya memiliki kewajiban kepada rekan-rekan satu tim, fans, Lakers, sebagai organisasi dan semua orang. Pada saat yang sama saya juga memiliki tanggung jawab ke keluarga saya," kata Howard.
"Ya, saya akan bergabung dengan tim saya di Orlando. Namun, pada saat yang sama semua orang harus bekerja keras di seluruh negeri ini. Jangan sampai melupakan apa yang sedang terjadi," tambahnya.
Howard bergabung dengan Lakers pada Agustus 2019 lalu. Ini merupakan kali kedua dia membela tim yang identik dengan warna emas dan ungu itu setelah sebelumnya pada musim 2012-2013.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang