Kabar Baik untuk Fans Chelsea, Gattuso Beri Sinyal Higuain Hengkang dari Milan

Gonzalo Higuain berpeluang besar ke Chelsea.
Arief HadiArief Hadi - Minggu, 13 Januari 2019
 Kabar Baik untuk Fans Chelsea, Gattuso Beri Sinyal Higuain Hengkang dari Milan
Gonzalo Higuain (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Bursa transfer musim dingin ini bakal menyibukkan Chelsea. Usai mengonfirmasi transfer Christian Pulisic dari Borussia Dortmund - dan baru datang musim panas nanti, The Blues kini mencari gelandang dan penyerang baru.

Gelandang akan diplot sebagai pengganti Cesc Fabregas yang hengkang ke AS Monaco, sedangkan penyerang diharapkan mampu jadi pendulang gol karena hal ini tidak bisa dilakukan oleh dua striker klub, Alvaro Morata dan Olivier Giroud.

Chelsea memang telah diperkuat kembali Michy Batshuayi setelah Valencia memutuskan tidak lagi menggunakan jasanya. Namun, tidak ada jaminan Batshuayi bisa tampil lebih baik dibanding Morata dan Giroud.

Buruan Chelsea di bursa transfer adalah striker asal Argentina, Gonzalo Higuain. Keberadaan Maurizio Sarri sebagai manajer Chelsea diyakini jadi faktor kuat keinginan Higuain datang ke Inggris. Keduanya pernah bekerja sama di Napoli.

Baca Juga:

Hasil Liga dan Turnamen di Eropa: Chelsea Tekuk Newcastle, Milan-Juve ke Perempat Final

Maurizio Sarri Jengah Ditanyai Masa Depan Willian di Chelsea

Gonzalo Higuain dengan Maurizio Sarri

Kabar baiknya untuk fans Chelsea, bak gayung bersambut, Higuain juga telah membuat keputusan. Meski tidak diucapkannya langsung, Gennaro Gattuso, pelatih Milan, memberi indikasi tersebut selepas kemenangan 2-0 Milan atas Sampdoria di Coppa Italia.

"Hubungan kami (Higuain dengan Milan dan Gattuso) sangat terbuka, kami mengatakan segalanya langsung di depan orang yang bersangkutan. Ada kejujuran besar. Ketika seorang pemain sudah membuat keputusan tertentu, maka akan menjadi sulit untuk meyakinkan yang sebaliknya," papar Gattuso, diberitakan Football-Italia.

"Saat ini, dia pemain Milan dan kami memegangnya erat. Saya tidak tahu apa yang akan terjadi. Kami saling terbuka satu sama lain dan saya menginginkannya menjaga sikap ini, yang sejauh ini tidak memperlihatkan penurunan."

Higuain menginginkan transfer itu terjadi. Namun, negosiasi masih akan berlangsung di antara Chelsea dan Juventus, sebab kontrak Higuain saat ini terbilang unik.

Pemain berusia 31 tahun dipinjamkan Juventus hingga akhir musim ke Milan. Rossoneri ingin menggunakan servisnya sesuai kontrak, dan Juve tak ingin menjualnya dengan harga murah ke Chelsea.

Higuain memang bisa jadi solusi cepat dan realistis bagi Chelsea guna menyelesaikan seretnya gol di lini depan, yang terlalu bergantung kepada performa Eden Hazard. Higuain punya pengalaman besar bermain di level klub dan juga internasional.

Breaking News Chelsea Milan Juventus Bursa transfer Gonzalo Higuain Maurizio Sarri
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.200

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Laga Serie A antara Fiorentina melawan AC Milan di Stadion Artemio Franchi, Minggu (11/1) malam WIB, berakhir imbang 1-1.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil akhir
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Arsenal mengalahkan Portsmouth 4-1 pada laga putaran ketiga Piala FA yang berlangsung di Fratton Park, Minggu (11/1) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Liga Indonesia
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Persija harus bermain dengan 10 pemain, usai Bruno Tubarao mendapat kartu merah pada menit ke-53.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Liga Indonesia
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Selebrasi ini pernah berujung sanksi Komdis PSSI karena dinilai memprovokasi suporter Persija.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Spanyol
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Pemecatan Ruben Amorim oleh Manchester United sejatinya dapat memberikan jalan bagi Marcus Rashford untuk kembali ke Old Trafford.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Liga Indonesia
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Persib Bandung berhasil mengalahkan Persija Jakarta dengan skor 1-0 di Stadion GBLA, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Jadwal
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Inter Milan akan menghadapi Napoli pada pertandingan lanjutan Serie A 2025-2026, di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (12/1) pukul 02.45 WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Inggris
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Manchester City lolos ke putaran keempat Piala FA setelah menghancurkan Exeter City 10-1 di Stadion Etihad.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Italia
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Juventus sedang mempertimbangkan untuk menawarkan kesepakatan pertukaran pinjaman kepada AC Milan.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Spanyol
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Real Madrid akan menghadapi Barcelona pada final Piala Super Spanyol 2026 di King Abdullah Sports City, Senin (12/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Bagikan