Derby d'Italia
Juventus Harusnya Lakukan Pelanggaran Sebelum Inter Cetak Gol Balasan
BolaSkor.com - Juru taktik Juventus, Massimiliano Allegri, menyayangkan gol balasan yang dicetak Inter Milan ketika kedua tim bersua pada pertandingan pekan ke-13 Serie A 2023-2024, di Allianz Stadium, Senin (27/11) dini hari WIB. Menurutnya, seharusnya para pemain Juve melakukan pelanggaran untuk meredam serangan Inter.
Juventus bermain sama kuat 1-1 melawan Inter. Bianconeri sempat unggul terlebih dahulu melalui aksi Dusan Vlahovic pada menit ke-27.
Namun, keunggulan itu tidak berlangsung lama. Enam menit berselang, Lautaro Martinez menyelesaikan serangan cepat Inter dengan mencetak gol. Sang striker menyambar umpan Marcus Thuram dari sisi kanan.
Baca Juga:
Hasil Pertandingan: Derby d'Italia Berakhir Imbang, Real Madrid ke Puncak Klasemen
Perburuan Gelar Serie A Musim Ini Hanya Jadi Milik Inter dan Juventus
Nostalgia - Ketika Omar Sivori Mencetak Setengah Lusin Gol di Derby d'Italia
Allegri merasa gol tersebut seharusnya bisa dihindari. Satu di antara caranya adalah dengan melakukan pelanggaran agar serangan cepat Inter terhenti.
"Kami kebobolan melalui gol yang sangat naif, terutama hanya terjadi beberapa menit setelah gol pembuka kami. Inter menunjukkan jika ketika mereka punya ruang, itu akan memudahkan," urai Allegri kepada DAZN.
"Kami sadar mereka cenderung mundur dari garis samping dan berupaya mengatasinya. Namun, kami tetap kebobolan," katanya.
Allegri sejatinya sudah mengantisipasi serangan balik Inter yang dikenal cepat dan berbahaya. La Beneamata sering mengandalkan Marcus Thuram dalam proses itu. Namun, Juve masih saja kebobolan.
"Mungkin kami seharusnya melakukan pelanggaran lebih awal sebelum mereka masuk pada posisi itu," timpal Allegri.
Meski gagal menang, Max Allegri tetap bersyukur. Sebab, Bianconeri masih dalam target finis di empat besar. Saat ini, Juventus menduduki posisi kedua dengan 30 poin dari 13 laga.
"Hal utama dari hari ini adalah tidak kalah. Sebab, itu memberikan dorongan ekstra kepada kami dalam proses pertumbuhan," ujar Allegri.
Johan Kristiandi
17.874
Berita Terkait
AC Milan, Tim yang Paling Jarang Melakukan Pergantian Pemain di Serie A
Persija Jakarta Terbuka Datangkan Ivar Jenner Musim Depan
Persija vs PSIM di SUGBK, Mauricio Souza Bicara soal Pengganti Rizky Ridho
Kehadiran Max Allegri Bikin Adrien Rabiot Pede AC Milan Bisa Rebut Scudetto
Jadwal Baru Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025 Usai Singapura Dipindahkan ke Grup A
Suporter Diserang, Newcastle United Laporkan Polisi Prancis ke UEFA
Bekuk Austria, Portugal Juara Piala Dunia U-17 2025
Liverpool Catat Rekor Terburuk dalam 71 Tahun, Arne Slot Tidak Cemaskan Masa Depannya
Klasemen Terbaru Liga Europa 2025-2026: Lyon Naik ke Puncak
Hasil Lengkap Matchday 5 Liga Europa: AS Roma Bungkam Midtjylland, Lille Menang Besar Tanpa Calvin Verdonk