Juventus 3-1 Genoa: Bianconeri Jaga Asa

Juventus mencatat kemenangan 3-1 saat menjamu Genoa di Allianz Stadium, Minggu (11/4).
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Minggu, 11 April 2021
Juventus 3-1 Genoa: Bianconeri Jaga Asa
Selebrasi Juventus (twitter/juventusfc)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Juventus mencatat kemenangan 3-1 saat menjamu Genoa di Allianz Stadium, Minggu (11/4). Hasil yang menjaga asa Juventus, meski tipis, dalam perebutan scudetto.

Dua gol Juventus dicetak oleh Dejan Kulusevski, Alvaro Morata, dan Weston McKennie. Kulusevski mencetak gol pada menit ke-5, lalu Alvaro Morata pada menit ke-22. Gol ketiga Juve dicetak McKennie pada menit 69. Sedangkan satu-satunya gol tim tamu disumbang Gianluca Scamacca di awal babak kedua.

Baca Juga:

Hubungan Agnelli dengan Allegri Masih Harmonis, Ada Sinyal Kembali

Ditahan Torino, Juventus bak Keledai Jatuh ke Lubang yang Sama

Akhirnya Angkat Bendera Putih, Juventus Minta Pemain Setujui Penundaan Gaji

Juventus yang memerlukan tiga poin langsung mengambil inisiatif serangan dan kendali permainan sejak laga dimulai.

Saat pertandingan baru berjalan empat menit, Juventus sudah membuka gol lewat Kulusevski. Gol Kulusevski berawal dari umpan Juan Cuadrado yang terlebih dahulu menyisir sisi kanan pertahanan Genoa.

Melewati seorang pemain, Cuadrado masuk ke kotak penalti dan mengumpan bola ke Kulusevski yang telah berada di depan gawang. Kulusevski menendang bola melengkung ke sisi pojok kiri gawang Genoa.

Tiga menit kemudian Federico Chiesa melesatkan tendangan ke gawang Genoa. Tapi bola masih tepat ke arah kiper.

Juventus mampu menggandakan keunggulan pada menit 22 melalui Alvaro Morata. Gol bermula dari serangan balik yang dimotori Chiesa. Namun usaha Chiesa masih bisa diblok kiper Genoa Mattia Perrin, bola mentah dilanjutkan Ronaldo. Namun bola senthan Ronaldo membentur tiang gawang. Bola akhirnya bisa masuk ke dalam gawang setelah Morata menyambar bola mentalan.

Genoa tak memperoleh banyak peluang di babak pertama, dengan hanya tiga percobaan tanpa memberikan ancaman serius. Pada menit 45, Scamaca nyaris membobol gawang Juventus, setelah hanya berhadapan dengan kiper Szczesny. Namun upaya tersebut gagal. Sehingga skor 2-0 bertahan hingga jeda.

Di babak kedua, giliran Genoa yang berhasil mencetak gol cepat. Hanya empat menit setelah jeda, Genoa membobol gawang Juventus lewat tandukan Scamaca yang menyambut umpan sepakan pojok Nicolo Rovella. Skor berubah 2-1.

Pada menit 55, Genoa kembali mendapatkan peluang beruntun lewat Pjaca. Peluang pertama berhasil dipatahkan Wojciech Szczesny, sedangkan kesempatan selanjutnya terbuang setelah bola sepakan Pjaca yang sudah terbuka tidak menemui sasaran.

Tekanan terus dilancarkan Genoa sejak berhasil menipiskan skor. Namun tekanan mereka belum mengancam gawang tuan rumah. Sedangkan Juventus berusaha melancarkan serangan balik cepat begitu menguasai bola.

Pada menit ke-69, Juventus memperlebar jarak lewat gol pemain yang baru masuk, Weston McKennie. Lolos dari perangkap offside, McKennie dengan mudah menaklukkan Perrin. Juventus unggul 3-1.

Tempo permainan menurun di periode akhir laga. Kedua kubu selalu gagal melancarkan ancaman ke area pertahanan lawan. Hingga laga usai, skor 3-1 tidak berubah.

Dengan hasil ini Juventus tetap berada di posisi ketiga di klasemen sementara Serie A dengan raihan 62 poin. Juve tertinggal 12 poin dari Inter Milan yang ada di puncak klasemen. Serie A sendiri tinggal tersisa delapan laga.


Susunan Pemain

JUVENTUS (4-4-2): Wojciech Szczesny; Juan Cuadrado (Alex Sandro 46), Matthijs de Ligt, Giorgio Chiellini, Danilo; Federico Chiesa (Arthur 75), Rodrigo Bentancur, Adrien Rabiot (Ramsey 84), Dejan Kulusevski (McKennie 68); Alvaro Morata (Dybala 68), Cristiano Ronaldo

GENOA (3-5-2): Mattia Perrin; Andrea Masiello, Ivan Radovanovic, Domenico Criscito; Davide Biraschi (Ghiglione 46), Valon Behrami (Pjaca 46), Milan Badelj, Nicolo Rovella (Zajc 63), Davide Zappacosta; Goran Pandev (Shomurodov 63), Gianluca Scamacca (Melegoni 70).

Serie a Juventus Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

10.061

Berita Terkait

Berita
Tanpa Influencer, 26 Warriors Siap Panaskan Prime Kumite Championship 3 di Jakarta
Prime Kumite Championship 3 digelar di GOR Soemantri Brodjonegoro, Jakarta, Minggu (1/2). Total, ada 13 laga yang digelar.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Tanpa Influencer, 26 Warriors Siap Panaskan Prime Kumite Championship 3 di Jakarta
Inggris
7 Catatan Statistik Menarik Duel Leeds United vs Arsenal: The Gunners Nyaman di Elland Road
Arsenal akan bertandang ke Elland Road, markas Leeds United, pada pekan ke-24 Premier League, Sabtu (31/1).
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
7 Catatan Statistik Menarik Duel Leeds United vs Arsenal: The Gunners Nyaman di Elland Road
Italia
3 Pemain yang Ingin Direkrut AC Milan Jelang Penutupan Bursa Transfer Musim Dingin 2026
AC Milan masih aktif jelang penutupan bursa transfer musim dingin 2026. Tiga nama masuk radar Rossoneri, mulai dari bek tangguh hingga striker tajam. Siapa saja targetnya?
Johan Kristiandi - Jumat, 30 Januari 2026
3 Pemain yang Ingin Direkrut AC Milan Jelang Penutupan Bursa Transfer Musim Dingin 2026
Italia
Jadwal AC Milan: Lawan Tampil di Kompetisi Eropa, Rossoneri Baru Bertanding pada Rabu (4/2)
AC Milan baru bertanding pada Rabu (4/2) dini hari WIB di Serie A. Jadwal tak biasa ini dipicu kesibukan sang lawan yang tampil di kompetisi Eropa. Simak penjelasannya di sini!
Johan Kristiandi - Jumat, 30 Januari 2026
Jadwal AC Milan: Lawan Tampil di Kompetisi Eropa, Rossoneri Baru Bertanding pada Rabu (4/2)
Inggris
Superkomputer Prediksi Juara Premier League: Peluang Arsenal Lebih dari 80 Persen
Superkomputer Opta merilis prediksi terbaru juara Premier League musim ini. Arsenal berada di posisi teratas dengan peluang lebih dari 80 persen, unggul atas Manchester City dan Aston Villa.
Johan Kristiandi - Jumat, 30 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Juara Premier League: Peluang Arsenal Lebih dari 80 Persen
Liga Champions
Hasil Drawing dan Bagan Play-off 16 Besar Liga Champions: Real Madrid Kembali Menghadapi Benfica
Drawing play-off Liga Champions resmi diumumkan. Real Madrid kembali jumpa Benfica, banyak duel panas tercipta. Cek daftar lengkapnya!
Johan Kristiandi - Jumat, 30 Januari 2026
Hasil Drawing dan Bagan Play-off 16 Besar Liga Champions: Real Madrid Kembali Menghadapi Benfica
Sports
NOC Indonesia Yakin Kepemimpinan Sheikh Joaan Al Thani Perkuat Posisi Asia di Panggung Olahraga Dunia
NOC Indonesia menyambut terpilihnya Sheikh Joaan Al Thani sebagai Presiden OCA 2026–2028. Kepemimpinan baru diyakini memperkuat posisi Asia di panggung olahraga global.
Johan Kristiandi - Jumat, 30 Januari 2026
NOC Indonesia Yakin Kepemimpinan Sheikh Joaan Al Thani Perkuat Posisi Asia di Panggung Olahraga Dunia
Italia
AC Milan Gigit Jari, Leon Goretzka Lebih Pilih Gabung Atletico Madrid
Harapan AC Milan merekrut Leon Goretzka mulai memudar. Gelandang Bayern Munchen itu dikabarkan lebih dekat ke Atletico Madrid lewat manuver transfer tengah musim yang mengejutkan.
Johan Kristiandi - Jumat, 30 Januari 2026
AC Milan Gigit Jari, Leon Goretzka Lebih Pilih Gabung Atletico Madrid
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Shayne Pattynama Debut, Persija Tempel Persib Usai Bungkam Persita
Persija Jakarta berhasil mendapatkan kemenangan di kandang Persita. Debut manis Shayne Pattynama di Persija.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Shayne Pattynama Debut, Persija Tempel Persib Usai Bungkam Persita
Spanyol
Ada Udang di Balik Batu, Real Madrid Putuskan Puasa Belanja Pemain pada Tengah Musim Ini
Real Madrid memilih puasa belanja pada bursa transfer tengah musim. Di balik keputusan itu, tersimpan rencana besar yang bisa mengguncang bursa transfer musim panas. Ada apa sebenarnya?
Johan Kristiandi - Jumat, 30 Januari 2026
Ada Udang di Balik Batu, Real Madrid Putuskan Puasa Belanja Pemain pada Tengah Musim Ini
Bagikan