Juventus 2-1 Lyon: Dua Gol Cristiano Ronaldo Tak Cukup Bawa Bianconeri ke Perempat Final

Meski menang 2-1 atas Lyon, Juventus tetap gagal melaju ke fase perempat final Liga Champions karena kalah agresivitas gol tandang.
Arief HadiArief Hadi - Sabtu, 08 Agustus 2020
Juventus 2-1 Lyon: Dua Gol Cristiano Ronaldo Tak Cukup Bawa Bianconeri ke Perempat Final
Juventus 2-1 Lyon (@Squawka)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Juventus menang 2-1 atas Olympique Lyonnais di leg dua 16 besar Liga Champions di Allianz Stadium, Sabtu (08/08) dini hari WIB. Meski menang Il Bianconeri gagal melaju karena Lyon punya keunggulan agresivitas gol tandang setelah menang 1-0 di leg pertama (agregat gol 2-2).

Juventus dalam kondisi tertinggal agregat gol 0-1 dari Olympique Lyonnais. Paulo Dybala ada di bangku cadangan, Maurizio Sarri memainkan trio Federico Bernardeschi, Gonzalo Higuain, Cristiano Ronaldo di lini depan dalam taktik 4-3-3.

Sedangkan Rudi Garcia dengan taktik tiga bek dalam skema 3-5-2. Memphis Depay dan Karl Toko Ekambi jadi andalan di depan, sementara di tengah ada Leo Dubois, Maxence Caqueret, Bruno Guimaraes, Houssem Aouar, dan Maxwel Cornet.

Baca Juga:

Man City 2-1 Real Madrid: Varane Buat Dua Blunder, The Citizens Amankan Tiket Perempat Final Liga Champions

Paulo Dybala Rebut Gelar Pemain Terbaik Serie A dari Tangan Cristiano Ronaldo

Asa Olympique Lyonnais Singkirkan Juventus di Liga Champions

Juventus yang bermaksud mencuri gol agar agregat gol sama kuat malah semakin tertinggal di menit 12. Penalti diberikan wasit usai pelanggaran yang dilakukan Rodrigo Bentancur kepada Aouar. Depay menjadi eksekutor penalti dan menjalankannya dengan baik. 1-0 Lyon unggul.

Juventus terus menekan untuk mencetak gol dan Ronaldo mulai memperlihatkan kualitas dan pengalaman besarnya di Liga Champions. Satu menit setelah tendangan bebasnya memaksa Anthony Lopes melakukan penyelamatan di menit 40, Ronaldo mencetak gol.

Gol penalti Cristiano Ronaldo

Wasit menunjuk titik putih dan memberikan penalti kepada Juventus setelah melihat Depay melakukan handball kala coba memblok tendangan Miralem Pjanic. Ronaldo tak menyiakan peluang itu dan mencetak gol. Kedudukan sama kuat 1-1 dan bertahan hingga turun minum. Lyon masih unggul agregat gol 2-1.

Di babak kedua Lyon bermain bertahan dengan menumpuk pemain di lini belakang. Itu memudahkan Juventus mengontrol permainan dan pada akhirnya mampu berbalik unggul di menit 60. Ronaldo kembali mencatatkan namanya di papan skor.

Megabintang Portugal dengan cerdik membelokkan bola ke gawang Lyon dan Lopes tak dapat mencegahnya. Ronaldo memberikan keunggulan 2-1 untuk Juventus dan agregat gol sama kuat 2-2.

Kendati unggul Juventus masih butuh satu gol lagi untuk lolos ke fase berikutnya. Sementara Lyon memilih cara bermain defensif dan melapis lini belakang untuk mengamankan keunggulan dari segi agresivitas gol tandang.

Taktik Lyon arahan Rudi Garcia berjalan baik. Juventus dibuat frustrasi mencetak gol dan hanya punya satu peluang dari Ronaldo di menit 76. Akan tapi peluangnya melebar di atas gawang Lyon.

Tidak ada tanda-tanda Juventus akan mencetak gol hingga menit-menit terakhir laga. Sampai waktu tambahan tujuh menit berakhir tidak ada lagi gol yang tercipta, Juventus gagal lolos ke perempat final karena kalah agresivitas gol tandang 2-2 dari Lyon.

Susunan Pemain:

Juventus (4-3-3): Wojciech Szczesny; Juan Cuadrado (Danilo 70'), Matthijs de Ligt, Leonardo Bonucci, Alex Sandro; Rodrigo Bentancur, Miralem Pjanic (Aaron Ramsey 60'), Adrien Rabiot; Federico Bernardeschi (Paulo Dybala 71' - Marco Olivieri 84'), Gonzalo Higuain, Cristiano Ronaldo.

Pemain Cadangan: Aaron Ramsey, Danilo, Simone Muratore, GIanluigi Buffon, Blaise Matuidi, Paulo Dybala, Carlo Pinsoglio, Merih Demiral, Giorgio Chiellini, Marco Olivieri, Daniele Rugani.

Pelatih: Maurizio Sarri

Olympique Lyonnais (3-5-2): Anthony Lopes; Jason Denayer (Joachim Andersen 61'), Marcelo, Marcal; Leo Dubois (Kenny Tete 90+1'), Maxence Caqueret, Bruno Guimaraes, Houssem Aouar (Thiago Mende 90+1'), Maxwel Cornet; Memphis Depay (Moussa Dembele 67'), Karl Toko Ekambi (Jeff Reine-Adelaide 67').

Pemain Cadangan: Joachim Andersen, Moussa Dembele, Ciprian Tatarusanu, Bertrand Traore, Thiago Mendes, Rafael, Jeff Reine-Adelaide, Sinaly Diomande, Jean Lucas, Rayan Cherki, Kenny Tete, Melvin Bard.

Pelatih: Rudi Garcia

Breaking News Juventus Liga Champions Lyon Olympique Lyon
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.855

Berita Terkait

Inggris
Liverpool Didesak Beli Bek Tengah pada Januari, Ini Tanggapan Arne Slot
Arne Slot menjelaskan lini pertahanan Liverpool terutama sektor bek tengah masih bisa cukup diandalkan.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 22 November 2025
Liverpool Didesak Beli Bek Tengah pada Januari, Ini Tanggapan Arne Slot
Prediksi
Prediksi dan Statistik Liverpool vs Nottingham Forest: Siaga Satu di Anfield
Liverpool akan melawan Nottingham Forest di Stadion Anfield pada laga pekan ke-12 Premier League 2025-2026, Sabtu (22/11) pukul 22.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 22 November 2025
Prediksi dan Statistik Liverpool vs Nottingham Forest: Siaga Satu di Anfield
Inggris
Data dan Fakta Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Laga Burnley vs Chelsea
Chelsea bersiap melanjutkan tren positif sekaligus menguji konsistensi mereka selepas jeda internasional.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 22 November 2025
Data dan Fakta Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Laga Burnley vs Chelsea
Prediksi
Prediksi dan Statistik Burnley vs Chelsea: Dominasi The Blues
Premier League kembali digelar dan dibuka dengan laga Burnley vs Chelsea di Turf Moor, Sabtu (22/11) pukul 19.30 WIB.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 22 November 2025
Prediksi dan Statistik Burnley vs Chelsea: Dominasi The Blues
Ragam
5 Momen Menarik dalam Sejarah Derby London Utara
Salah satu laga derby terpanas di Inggris akan tersaji dalam lanjutan Premier League saat Arsenal menjamu Tottenham Hotspur di Emirates Stadium.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 22 November 2025
5 Momen Menarik dalam Sejarah Derby London Utara
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Penalti Andrew Jung Menangkan Persib Bandung
Persib Bandung berhasil mengalahkan Dewa United Banten FC dengan skor 1-0 di Stadion GBLA, Jumat (21/11).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 22 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Penalti Andrew Jung Menangkan Persib Bandung
Italia
Jadwal Serie A 2025/2026 Akhir Pekan Ini: Grande Partita Inter Milan vs AC Milan
Inter Milan vs AC Milan siap memanaskan akhir pekan Serie A 2025/2026. Cek jadwal lengkapnya, termasuk laga Napoli, Juventus, dan Fiorentina!
Johan Kristiandi - Jumat, 21 November 2025
Jadwal Serie A 2025/2026 Akhir Pekan Ini: Grande Partita Inter Milan vs AC Milan
Italia
Kombinasi Starting XI Inter vs Milan: Nerazzurri Kirim Tujuh Pemain
Inter dan Milan bentrok di Derby della Madonnina. Gazzetta merilis starting XI gabungan, dan tujuh pemain Inter mendominasi! Siapa saja pilihannya?
Johan Kristiandi - Jumat, 21 November 2025
Kombinasi Starting XI Inter vs Milan: Nerazzurri Kirim Tujuh Pemain
Jadwal
Link Streaming Persib Bandung vs Dewa United Banten FC 21 November 2025, Live Sebentar Lagi
Persib Bandung menjamu Dewa United Banten FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Jumat (21/11) pukul 19.00 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 21 November 2025
Link Streaming Persib Bandung vs Dewa United Banten FC 21 November 2025, Live Sebentar Lagi
Spanyol
Cari Pengganti Robert Lewandowski, Barcelona Jadikan Harry Kane Target Utama
Barcelona dikabarkan siap mendatangkan Harry Kane untuk menggantikan Robert Lewandowski. Benarkah bomber Bayern Munchen itu jadi target utama?
Johan Kristiandi - Jumat, 21 November 2025
Cari Pengganti Robert Lewandowski, Barcelona Jadikan Harry Kane Target Utama
Bagikan