Jurgen Klopp Temukan Satu Pemain Incaran di Piala Dunia 2022

Klopp fokus mencari sosok gelandang bertahan tangguh.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Kamis, 08 Desember 2022
Jurgen Klopp Temukan Satu Pemain Incaran di Piala Dunia 2022
Manajer Liverpool, Jurgen Klopp (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Jurgen Klopp tampak menjadikan Piala Dunia 2022 sebagai sarana untuk mencari pemain anyar. Manajer Liverpool itu bahkan sudah menemukan satu nama yang ingin didapatkan.

Seperti diketahui, Piala Dunia merupakan turnamen sepak bola terakbar sejagat raya. Para pemain terbaik di berbagai belahan dunia akan ambil bagian.

Dari ratusan pemain yang telah tampil, Klopp kesengsem dengan satu nama. Sosok yang dimaksud adalah gelandang Maroko, Sofyan Amrabat.

Baca Juga:

Sang Agen Jawab Isu Jurgen Klopp Gantikan Hansi Flick Tangani Jerman

Negosiasi Kontrak Mason Mount Berjalan di Tempat, Liverpool Siap Membajak

Liverpool Curi Start untuk Menangi Perburuan Jude Bellingham

Amrabat merupakan salah satu kunci kesuksesan Maroko mampu menembus perempat final sekaligus tim dengan pertahanan terbaik sejauh ini. Perannya sebagai gelandang bertahan sangat menonjol.

Menurut laporan Foot Mercato, Klopp sudah memulai operasi untuk mendatangkan Amrabat ke Anfield. Langkah pertamanya adalah menemui agen sang pemain.

Pertemuan ini merupakan langkah pertama dalam proses negosiasi. Belum ada kesepakatan yang dibuat.

Sofyan Amrabat

Agen Amrabat, Mohammed Sinouh tak menampik kliennya diminati sejumlah klub besar. Namun ia belum menentukan langkah yang akan diambil.

"Tentu saja saya mendapat banyak panggilan telepon untuk Sofyan. Seluruh dunia telah melihat dia gelandang bertahan terbaik di Piala Dunia," kata Sinouh dilansir dari Daily Mail.

"Sofyan profesional top. Dia fokus pada Piala Dunia bersama Maroko."

Klopp memang membutuhkan gelandang baru untuk memperkuat lini tengah Liverpool. Jude Bellingham sempat diusung sebagai target utama.

Namun Klopp tampaknya sadar jalan untuk mendapatkan Bellingham akan sangat terjal. Selain berharga mahal, pemain berusia 19 tahun itu juga diminati banyak klub besar lain.

Sementara misi untuk mendapatkan Amrabat harusnya jauh lebih mudah. Mereka hanya perlu bernegosiasi dengan Fiorentina selaku pemilik.

Jurgen Klopp Liverpool Timnas Maroko Piala dunia 2022 Piala Dunia 2022 Qatar Sofyan Amrabat Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.515

Berita Terkait

Italia
Santiago Gimenez Belum Cetak Gol, AC Milan Masukkan Dua Penyerang dalam Daftar Incaran
Pelatih AC Milan Massimiliano Allegri dikabarkan masih mengevaluasi opsi di posisi penyerang tengah.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Santiago Gimenez Belum Cetak Gol, AC Milan Masukkan Dua Penyerang dalam Daftar Incaran
Inggris
Manchester United Kembali Dikritik Cristiano Ronaldo, Ini Jawaban Ruben Amorim
Ruben Amorim menanggapi kritik yang dilontarkan oleh Cristiano Ronaldo.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Manchester United Kembali Dikritik Cristiano Ronaldo, Ini Jawaban Ruben Amorim
Liga Europa
Hasil Liga Europa: Calvin Verdonk dan Dean James Kompak Telan Kekalahan
Lille dan Go Ahead Eagles yang diperkuat Calvin Verdonk dan Dean James kalah di Liga Europa.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Hasil Liga Europa: Calvin Verdonk dan Dean James Kompak Telan Kekalahan
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Pertandingan Liga Europa Pekan Ini, Jumat 7 November 2025
Jadwal siaran langsung Liga Europa pekan ini lengkap! Verdonk berpeluang starter, Roma dalam tekanan, hingga big match lainnya. Cek link nonton di sini!
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Pertandingan Liga Europa Pekan Ini, Jumat 7 November 2025
Spanyol
Menuver Real Madrid untuk Rekrut Dayot Upamecano Secara Gratis
Real Madrid bergerak cepat mengamankan Dayot Upamecano yang belum sepakat kontrak baru di Bayern. Transfer gratis ini bisa jadi kejutan besar musim panas mendatang.
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Menuver Real Madrid untuk Rekrut Dayot Upamecano Secara Gratis
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Catatan Mentereng Persita di 8 Laga Terakhir Dihentikan PSBS Biak
PSBS Biak menang 2-1 atas Persita. Hasil ini juga membuat PSBS keluar dari zona degradasi.
Rizqi Ariandi - Kamis, 06 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Catatan Mentereng Persita di 8 Laga Terakhir Dihentikan PSBS Biak
Italia
AC Milan Cari Bek Baru, Lima Pemain Masuk dalam Radar
AC Milan aktif di bursa transfer. Lima bek tengah masuk radar Rossoneri untuk memperkuat lini pertahanan. Siapa yang paling dekat direkrut?
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
AC Milan Cari Bek Baru, Lima Pemain Masuk dalam Radar
Hasil akhir
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Gol Adam Alis Bawa Persib Comeback di Kandang Selangor
Kemenangan di kandang Selangor FC membuat Persib kian dekat dengan babak 16 besar.
Rizqi Ariandi - Kamis, 06 November 2025
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Gol Adam Alis Bawa Persib Comeback di Kandang Selangor
Piala Dunia
Soal Piala Dunia, Lionel Messi Berbeda Pandangan dengan Cristiano Ronaldo
Lionel Messi menyebut Piala Dunia sebagai puncak karier. Cristiano Ronaldo justru punya pandangan berbeda. Perdebatan panas kembali mencuat!
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Soal Piala Dunia, Lionel Messi Berbeda Pandangan dengan Cristiano Ronaldo
Inggris
Transfer Manchester United Tidak Lagi Serampangan
Manchester United kini punya sistem rekrutmen lebih terstruktur. Jason Wilcox memastikan transfer tidak lagi serampangan dan seluruh keputusan melewati proses ketat.
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Transfer Manchester United Tidak Lagi Serampangan
Bagikan