Jurgen Klopp Masuk Daftar Juventus Gantikan Massimiliano Allegri
BolaSkor.com - Juventus dikabarkan Tuttosport membidik Jurgen Klopp untuk menggantikan Massimiliano Allegri. La Vecchia Signora menilai Klopp punya kemampuan untuk membawa Paulo Dybala dan kawan-kawan menjuarai Liga Champions.
Masa depan Massimiliano Allegri dikabarkan menjadi abu-abu jelang musim 2018-2019 berakhir. Meski berpeluang meraih gelar Serie A kelima berturut-turut, namun Allegri belum mendapatkan kejelasan mengenai masa depannya.
Juventus dikabarkan akan mengevaluasi kinerja Allegri menggunakan tolok ukur prestasi di Liga Champions. Sebab, Bianconeri sudah lama mendambakan gelar untuk klub terbaik di Eropa tersebut.
Juventus sudah memperkuat tim dengan memboyong Cristiano Ronaldo dari Real Madrid. Namun, La Vecchia Signora justru terancam tidak lolos babak 16 besar usai kalah 2-0 pada pertemuan pertama dari Atletico Madrid.
Baca juga:
Prediksi Derby Merseyside: Jebakan Statistik Mencolok Liverpool atas Everton
Prediksi Napoli Vs Juventus: Ambisi Partenopei Nodai Rekor Mulus Bianconeri di San Paolo
Andai tidak memuaskan, Juventus dikabarkan tidak akan mempertahankan Allegri. Nama pertama yang muncul dalam daftar adalah Zinedine Zidane.
Akan tetapi, Juventus tidak sendiri dalam perburuan Zidane. Sebab, Chelsea juga ingin mendapatkan pelatih asal Prancis tersebut. Bahkan, The Blues bersedia memberikan dana 200 juta pounds untuk menyokong pergerakan di bursa transfer.
Mengantisipasi jika gagal mendapatkan Zidane, Juventus mencari alternatif lain yakni Jurgen Klopp. La Vecchia Signora terpesona dengan performa Klopp yang membawa Liverpool melaju hingga final Liga Champions musim lalu.
Liverpool diprediksi tidak akan melepaskan Jurgen Klopp dengan mudah. Apalagi, manajer asal Jerman tersebut masih terikat kontrak hingga akhir Juni 2022.
Johan Kristiandi
18.162
Berita Terkait
Misi Alvaro Arbeloa: Bangkitkan Mental Juara Real Madrid
Resmi Gabung Barcelona, Joao Cancelo Tak Sabar Main di Camp Nou
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Arsenal: Ujian Berat di Laga Kandang Pertama Liam Rosenior
Cerita di Balik Kepergian Xabi Alonso: Ada Kegagalan Manajemen Real Madrid
Hasil Piala Liga Inggris: Bekuk Newcastle United 2-0, Satu Kaki Manchester City di Final
Resmi Jadi Pelatih Baru, Michael Carrick Tahu yang Dibutuhkan untuk Sukses di Manchester United
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Newcastle United vs Manchester City, Live Sebentar Lagi
Diisukan Gantikan Xabi Alonso di Real Madrid, Jurgen Klopp Angkat Bicara
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
Cari Pemain Gratisan, AC Milan Intip Peluang Rekrut Leon Goretzka