Jumpa Milan, Simeone: Atletico Bukan Unggulan
Jumpa Milan, Simeone: Atletico Bukan Unggulan
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:
Milan - Menghadapi AC Milan di pertandingan babak 16 besar Liga Champions, Atletico Madrid lebih difavoritkan meraih kemenangan. Namun, entrenador Atletico, Diego Simeone menilai timnya bukan unggulan di laga ini.
Musim ini, Los Rojiblancos mampu menjelma menjadi salah satu klub yang menakutkan di Eropa. Hingga memasuki pekan ke-24 La Liga Spanyol, mereka berhasil bercokol di posisi tiga dengan nilai 60. Atletico hanya kalah selisih gol atas Barcelona dan Real Madrid yang berada di peringkat satu dan dua.
Sementara di ajang Copa del Rey, Los Colchoneros melenggang ke semifinal. Sayang, langkah mereka menembus partai final harus kandas setelah kalah agregat 0-5 dari Madrid.
Kondisi yang jauh berbeda justru dialami oleh AC Milan. Skuat Merah-Hitam masih terpaku di peringkat sembilan klasemen sementara Liga Italia Serie A dengan mendulang 32 angka hasil dari 24 pertandingan. Sedangkan di ajang Coppa Italia, langkah Milan terhenti di perempatfinal usai takluk 1-2 atas Udinese.
Jadi tak heran jika Atletico Madrid lebih dijagokan meraih kemenangan dalam pertandingan yang akan berlangsung di San Siro, Kamis (20/2) dini hari WIB. Apalagi, Atletico lolos ke babak 16 besar dengan status juara Grup G dan I Rossoneri menembus fase knock-out dengan status runner-up Grup H.
Akan tetapi, Simeone menegaskan Atletico bukanlah tim yang diunggulkan di laga ini. Menurutnya, AC Milan sama seperti tim Italia lain yang kerap menyulitkan dan selalu memiliki peluang untuk mencetak gol.
"Kami tidak merasa tim favorit dan harus membuktikan kekuatan kami di lapangan. Ini tidak akan mudah, karena tim-tim Italia selalu membuat sebagian besar peluang. Kami akan membutuhkan intensitas tinggi dan konsentrasi," kata Simeone seperti dilansir Sportsmole.
"Saya berharap kedua belah pihak memainkan sepak bola menyerang. Kami harus melakukannya dengan baik di pertahanan untuk memastikan mereka tidak mendapatkan peluang mencetak gol, karena mereka memiliki serangan yang bagus dan serangan balik yang berbahaya," imbuhnya.
Posts
11.190
Berita Terkait
Klasemen
Klasemen Terkini Serie A 2025/2026: Inter Milan Berada di Puncak, AC Milan Tiga Besar
Inter Milan memimpin klasemen Serie A 2025/2026 usai menekuk Lazio. AC Milan masih berada di zona Liga Champions. Lihat posisi Napoli, Juventus, dan tim lainnya!
Johan Kristiandi - Senin, 10 November 2025
Italia
AC Milan Gagal Menang, Estupinan Bikin Kecewa Allegri
AC Milan harus puas pulang membawa satu poin setelah ditahan imbang 2-2 saat bermain di markas Parma, Ennio Tardini, pada pekan ke-11 Serie A.
Yusuf Abdillah - Minggu, 09 November 2025
Italia
Ditahan Imbang Parma di Ennio Tardini, AC Milan Setengah Tertidur
AC Milan meraih hasil imbang ketiga dari lima laga terakhir Serie A. Teranyar, imbang 2-2 lawan Parma di Ennio Tardini.
Arief Hadi - Minggu, 09 November 2025
Hasil akhir
Hasil Serie A: AC Milan Naik ke Puncak Klasemen, Juventus Imbang di Derby della Mole
Hasil sementara dari pekan 11 Serie A yang melibatkan hasil pertandingan AC Milan dan Juventus.
Arief Hadi - Minggu, 09 November 2025
Jadwal
Link Streaming Parma vs AC Milan, Minggu 9 November 2025
AC Milan akan menghadapi Parma pada pertandingan lanjutan Serie A 2025-2026 di Stadion Ennio Tardini.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Italia
Jelang Bersua Parma, Massimiliano Allegri Berikan Kisi-Kisi Masa Depan Mike Maignan di AC Milan
Jelang duel AC Milan vs Parma, Massimiliano Allegri akhirnya memberi isyarat masa depan Mike Maignan yang belum teken kontrak baru. Chelsea dan Bayern siap menampung?
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Italia
Prediksi dan Statistik Parma vs AC Milan: Mumpung Gialloblu Sedang Terpuruk
AC Milan menantang Parma pada lanjutan Serie A 2025/2026. Parma sedang dalam tren negatif, sementara Milan memburu posisi puncak. Simak prediksi skor, kondisi tim, dan head to head lengkap.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Italia
Bukan ke Manchester United, Joshua Zirkzee Seharusnya Bertahan di Italia dan Membela AC Milan
Joshua Zirkzee kini jarang main di Manchester United dan menurut pandit sepak bola, Ruud Gullit, ia seharusnya bermain di AC Milan.
Arief Hadi - Jumat, 07 November 2025
Italia
Tak Ada yang Abadi, Legenda Dukung Pembangunan Stadion Baru AC Milan
Legenda AC Milan, Andriy Shevchenko, mendukung rencana mantan klubnya membuat stadion baru untuk masa depan yang lebih baik.
Arief Hadi - Jumat, 07 November 2025
Italia
Santiago Gimenez Belum Cetak Gol, AC Milan Masukkan Dua Penyerang dalam Daftar Incaran
Pelatih AC Milan Massimiliano Allegri dikabarkan masih mengevaluasi opsi di posisi penyerang tengah.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025