Bursa Transfer
Julian Alvarez Nyaris Batal ke Atletico Madrid
BolaSkor.com - Manchester City dan Atletico Madrid sudah sepakat dengan nilai total 95 juta euro dalam transfer Julian Alvarez. Namun, di tengah jalan, kepindahan Alvarez ke Atletico nyaris batal.
Alvarez akan bergabung dengan Atletico Madrid setelah akhirnya menyetujui persyaratan pribadi dengan tim LaLiga tersebut. Namun proses tersebut dikabarkan tidak mulus.
Meskipun Atletico dan Manchester City menyetujui harga, kepindahan Alvarez sempat terancam karena sang pemain dan klub tujuan tidak mencapai kata sepakat mengenai gaji pokok dan durasi kontrak.
Baca Juga:
Julian Alvarez ke Atletico Madrid, 'Win-Win Solution' bagi Manchester City
Atletico Madrid Setujui Harga, Julian Alvarez Jadi Penjualan Termahal Manchester City
Ada Efek Domino, Chelsea Dapatkan Striker Baru jika Julian Alvarez Menuju Atletico Madrid

Namun, seperti dikabarkan pakar transfer Fabrizio Romano, para pihak kini telah mencapai kesepakatan. Pemain berusia 24 tahun itu akan menandatangani kontrak berdurasi lima tahun di Stadion Metropolitano.
Romano melaporkan bahwa ada perbedaan sekitar 2-3 juta euro antara Alvarez dan Atleti pada satu tahap negosiasi. Los Rojiblancos kembali dengan tawaran yang lebih baik dan telah memuaskan Alvarez.
Alvarez kini akan mendapatkan kesempatan menjadi pemain utama yang tidak bisa didapatkannya bersama Man City.
View this post on Instagram
Yusuf Abdillah
9.637
Berita Terkait
Ingin Balas Dendam, Harry Kane Tunggu Arsenal di Babak Gugur
Virgil Van Dijk Rajin Bikin Lawan Liverpool Dapat Tendangan Penalti
Hadapi SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Berangkat ke Thailand Jumat 28 November
Sumardji Sempat Komunikasi dengan Timur Kapadze
Anomali Inter Milan, Loyo di Laga Besar
Menpora Beri Target Perak, PSSI Justru Ingin Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Emas di SEA Games 2025
Presiden Prabowo Instruksikan Tiga Langkah Besar untuk Kesejahteraan Atlet Indonesia
Waketum PSSI Akui Salah Satu Calon Pelatih Timnas Indonesia Berasal dari Belanda
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Persib Kalah di Singapura
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi