Premier League
Julian Alvarez Didekati PSG, Manchester City Ambil Sikap
BolaSkor.com - Manchester City dikabarkan telah mengambil sikap terkait masa depan sang striker, Julian Alvarez. Kabarnya, striker tim nasional Argentina itu mendapatkan ketertarikan dari Paris Saint-Germain.
Meskipun Erling Haaland bermain gemilang sejak bergabung dari Borussia Dortmund, tetapi Julian Alvarez juga punya cara sendiri untuk memberikan dampak. Pada musim ini, ia 19 kali membobol gawang lawan di semua ajang. Selain itu, sang striker juga berkontribusi dengan 13 assist.
Namun, Alvarez tidak puas dengan kondisinya saat ini yang hanya jadi pelapis. Sang striker ingin bermain lebih banyak dan sudah memberi tahu The Citizens.
Baca Juga:
Manchester City Harus Disingkirkan dari Premier League
Manchester City Tidak Khawatir jika Ditinggal Pep Guardiola
Potensi Eksodus Pemain Manchester City pada Musim Panas 2024
View this post on Instagram
Tidak heran, isu kepergian Alvarez dari Etihad Stadium berembus kencang. Kabarnya, ada sejumlah klub yang mendekati Alvarez, termasuk tim dari Premier League.
Satu tim lain yang terlihat sangat serius adalah Paris Saint-Germain. PSG sudah melakukan kontak untuk melihat peluang Alvarez bergabung. PSG ingin menjadikan Alvarez sebagai pengganti Kylian Mbappe yang hengkang ke Real Madrid.
Menurut Fabrizio Romano, Manchester City sudah mengetahui situasi Alvarez. The Citizens memutuskan tidak akan menerima proposal peminjaman dalam bentuk apa pun untuk Alvarez pada musim panas ini. Selain itu, Manchester City juga tidak ingin melepas Alvarez.
Namun, posisi The Citizens diyakini akan sulit jika tidak bisa menjamin Alvarez mendapatkan menit bermain. Sebab, striker 24 tahun itu diyakini akan memaksa pindah jika tetap jadi cadangan.
Johan Kristiandi
17.724
Berita Terkait
Persija Belum Dapat Kepastian Main di Jakarta atau Tidak Lawan Persik dan PSIM Bulan Ini
Inter Milan Cuma Menang Tipis, Cristian Chivu Gagal Tularkan Mentalitas yang Tepat
Erick Thohir Ungkap Ada 5 Nama yang Dibidik Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Drawing Piala Asia Futsal 2026 Tempatkan Indonesia Satu Grup dengan Irak hingga Korea Selatan
Klasemen Super League 2025/2026 hingga Pekan 11: Borneo FC Sempurna, Persija dan Persib Menguntit
Cetak Gol Ke-20 di Liga Champions, Phil Foden Pantas Dipanggil Kembali ke Timnas Inggris
Jadwal Siaran Langsung Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025
Chelsea Imbang di Azerbaijan, Enzo Maresca: Perbedaan Besar Ada di Kotak Penalti
Manchester City Bekuk Dortmund, Pep Guardiola Senang Gol Tidak Hanya dari Erling Haaland
Sah Akuisisi San Siro, AC Milan dan Inter Siap Bangun Markas Baru