Juara Piala Menpora 2021, Andritany Ardhiyasa: Persija Tepati Janji

Andritany Ardhiyasa mengaku senang setelah bisa menepati janjinya untuk membawa tim meraih gelar juara Piala Menpora 2021.
Hadi FebriansyahHadi Febriansyah - Rabu, 28 April 2021
Juara Piala Menpora 2021, Andritany Ardhiyasa: Persija Tepati Janji
Andritany Ardhiyasa, (Media Persija)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Penjaga gawang sekaligus kaptenPersija Jakarta, Andritany Ardhiyasa, mengaku senang bisa menepati janjinya untuk membawa tim meraih gelar juara Piala Menpora 2021. Andritany sempat mengatakan janjinya itu kepada Presiden Persija, Mochamad Prapanca.

Persija berhasil meraih gelar juara Piala Menpora 2021 setelah mengalahkan Persib Bandung, dalam pertandingan dua leg laga final dengan keunggulan agregat 4-1. Hasil ini membuat Andritany dan kawan-kawan membawa Piala Menpora 2021 ini ke Jakarta.

Andritany sempat menghadap Prapanca sebelum keberangkatan ke Malang mengikuti Piala Menpora 2021. Saat bersua Prapanca, dia sempat berikrar janji bawa Persija juara pada gelaran Piala Menpora 2021.

Baca Juga:

34 Pemain Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia

Pemain Terbaik Piala Menpora, Marc Klok Incar Tempat di Timnas

"Saya mengucapkan rasa syukur karena untuk pertama kalinya Piala Menpora ini datang ke ibu kota. Saya juga berterima kasih kepada manajemen dan tim, coach, serta teman-teman semua karena ini berkat kerja keras kita semua pada akhirnya piala ini mampir ke ibu kota. Piala ini kami persembahkan untuk Persija Jakarta, kota Jakarta, dan khususnya untuk suporter Jakmania," kata Andritany.

"Saya ingin mengutip satu bahasa karena pada tanggal 20 Maret pernah berjanji 'Laki-laki itu yang dipegang adalah omongannya' Saya berjanji di rumah Pak Prapanca akan membawa piala ini ke Jakarta."

"Alhamdulillah, janji saya sudah tepat. Maka dari itu kami pemain Persija Jakarta menjadi laki-laki sejati pada akhirnya," tambah adik kandung dari Indra Kahfi Ardhiyasa tersebut.

Sementara itu, Prapanca mengaku senang dan bangga Andritany bisa menepati janji kepadanya. Padahal sejatinya, manajemen hanya menargetkan tiga besar buat Andritany Cs.

Alhamdulillah dari target tiga besar ternyata bisa bawa pulang Piala Menpora 2021. Tentunya ini tak disangka-sangka apa yang kami raih. Walau pramusim kami berusaha beri terbaik kepada penggemar Persija. Kalau kami beri hiburan terbaik untuk semuanya,” tutup dia.

Breaking News Persija jakarta Andritany Ardhiyasa Piala menpora
Posts

4.870

Berita Terkait

Piala Dunia
Soal Piala Dunia, Lionel Messi Berbeda Pandangan dengan Cristiano Ronaldo
Lionel Messi menyebut Piala Dunia sebagai puncak karier. Cristiano Ronaldo justru punya pandangan berbeda. Perdebatan panas kembali mencuat!
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Soal Piala Dunia, Lionel Messi Berbeda Pandangan dengan Cristiano Ronaldo
Inggris
Transfer Manchester United Tidak Lagi Serampangan
Manchester United kini punya sistem rekrutmen lebih terstruktur. Jason Wilcox memastikan transfer tidak lagi serampangan dan seluruh keputusan melewati proses ketat.
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Transfer Manchester United Tidak Lagi Serampangan
Jadwal
Link Streaming Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025, Live Sebentar Lagi
Selangor FC menjamu Persib Bandung di MBPJ Stadium, Selangor, Malaysia, Kamis (6/11) pukul 19.15 WIB.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 06 November 2025
Link Streaming Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025, Live Sebentar Lagi
Spanyol
Robert Lewandowski Berpeluang Membelot ke Atletico Madrid
Lewandowski disebut tidak lagi masuk rencana Barcelona. Atletico Madrid muncul sebagai tujuan mengejutkan. Benarkah sang bomber siap angkat kaki?
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Robert Lewandowski Berpeluang Membelot ke Atletico Madrid
Spanyol
Jadi Pemain Termuda yang Tembus 50 Laga Liga Champions, Jude Bellingham Berpeluang Pecahkan Rekor Paul Scholes
Jude Bellingham menjadi pemain termuda dalam sejarah yang mencapai 50 pertandingan Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Jadi Pemain Termuda yang Tembus 50 Laga Liga Champions, Jude Bellingham Berpeluang Pecahkan Rekor Paul Scholes
Italia
Presiden AC Milan Blak-blakan Bicara tentang Laga Melawan Como di Australia
Presiden AC Milan Paolo Scaroni menegaskan bahwa bermain di pertandingan Serie A dengan Como di Perth bukan tentang uang.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Presiden AC Milan Blak-blakan Bicara tentang Laga Melawan Como di Australia
Liga Champions
Barcelona Ditahan Club Brugge, Lini Pertahanan Dapat Kritik Pedas dari Thierry Henry
Barcelona hanya bermain imbang 3-3 lawan Club Brugge. Thierry Henry mengecam lini pertahanan Barca yang dinilai terlalu mudah ditembus.
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Barcelona Ditahan Club Brugge, Lini Pertahanan Dapat Kritik Pedas dari Thierry Henry
Klasemen
Klasemen Terkini Liga Champions 2025/2026: Bayern Munchen, Arsenal, dan Inter Milan Masih Sempurna
Klasemen Liga Champions 2025/2026 matchday 4: Bayern Munchen, Arsenal, dan Inter Milan masih sempurna. Liverpool dan Real Madrid bersaing ketat di papan atas.
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Klasemen Terkini Liga Champions 2025/2026: Bayern Munchen, Arsenal, dan Inter Milan Masih Sempurna
Liga Indonesia
Ryo Matsumura dan Rayhan Hannan Belum Akan Comeback saat Persija Lawan Arema FC
Persija juga tidak akan diperkuat Gustavo Almeida.
Rizqi Ariandi - Kamis, 06 November 2025
Ryo Matsumura dan Rayhan Hannan Belum Akan Comeback saat Persija Lawan Arema FC
Spanyol
Lini Pertahanan Barcelona Rapuh, Hansi Flick Ngotot Pertahankan Filosofi
Meski terlihat rapuh, Hansi Flick menegaskan masalah dari Barcelona bukan hanya di lini pertahanan.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Lini Pertahanan Barcelona Rapuh, Hansi Flick Ngotot Pertahankan Filosofi
Bagikan