Juara Piala Dunia 2018 Akan Kantongi Rp516 M
BolaSkor.com - Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) mengumumkan kenaikan hadiah uang Piala Dunia 2018 yang akan digelar di Rusia. Keputusan ini diambil usai pertemuan di Kalkuta India, Jumat (27/10/17).
FIFA menetapkan pada Piala Dunia 2018, total hadiah yang disiapkan mencapai 400 juta dollar AS atau sekitar Rp5,4 triliun yang akan dibagikan kepada 32 peserta. Jumlah ini meningkat 42 juta dollar AS atau sekitar Rp570 miliar dari empat tahun silam.
Sang juara akan mendapatkan 38 juta dollar AS atau sekitar Rp516 miliar. Empat tahun lalu, juara menerima tiga juta dollar AS lebih sedikit. Sedangkan bagi tim yang tersingkir dari penyisihan grup akan kebagian 8 juta dollar AS, sekitar Rp108 miliar.
Dengan kata lain, tim yang lolos ke Rusia 2018 sudah dipastikan akan mengantongi Rp108 miliar plus uang persiapan senilai 1,5 juta dollar AS, sekitar Rp20,3 miliar.
Hadiah Uang Piala Dunia 2018
(dalam juta dollar AS)
Juara: 38 (Piala Dunia 2014: 35)
Runners-up: 28 (25)
Peringkat 3: 24 (22)
Peringkat 4: 22 (20)
Peringkat 5-8: 16 (14)
Peringkat 9-16: 12 (9)
Peringkat 17-32: 8 (8)
Yusuf Abdillah
10.044
Berita Terkait
Mantan Presiden FIFA Dukung Seruan Boikot Piala Dunia 2026 di AS
Hukuman Tujuh Pemain Naturalisasi Malaysia Ditangguhkan Pengadilan
Trofi Piala Dunia Sambangi Jakarta dalam FIFA World Cup Tour Trophy 2026
FIFA Perkenalkan Inovasi Berbasis AI Jelang Piala Dunia 2026
Termasuk Thoriq Alkatiri, 15 Wasit Indonesia Masuk Daftar Wasit FIFA 2026
Fokus Piala Dunia 2026, Gianluigi Donnarumma Tunda Pernikahan
Piala Dunia 2026 Tayang Gratis di TVRI, Siaran Menjangkau Wilayah 3T
Negara Kayamba Gumbs Konfirmasi Jadi Peserta FIFA Series 2026 di Indonesia
FIFA Uji Teknologi Baru untuk Bola Keluar Lapangan dan Offside
FIFA Naikkan Hadiah Uang Piala Dunia 2026, Juara Akan Raup Rp834 Miliar