Jual Rojo dan Bailly, Man United Enggan Lepas Sanchez Pada Januari 2019
BolaSkor.com – Manchester United coba berbenah pasca dipermalukan rival sekotanya, Manchester City, di laga bertajuk Derby Manchester akhir pekan lalu di matchday 12 Premier League. The Red Devils kalah dengan skor 1-3 di Etihad Stadium dan hanya bisa mencetak gol dari penalti melalui sepakan Anthony Martial.
Gawang Man United yang dijaga David De Gea kini telah kebobolan 21 gol, pertahanan terparah kelima di Premier League setelah Fulham (kebobolan 31 gol), Burnley (kebobolan 25 gol), Cardiff City (kebobolan 25 gol), Huddersfield Town (kebobolan 22 gol), dan sama dengan Southampton, 21 gol.
Mencari bek baru pun menjadi prioritas Jose Mourinho untuk bursa transfer musim dingin yang dibuka Januari 2019. Pencarian bek sedianya sudah menjadi keinginan Mourinho di musim panas ini. Tapi, klub tidak membelikannya bek anyar ataupun pemain-pemain baru yang berkualitas (Man United hanya mendatangkan Fred dan Lee Grant).
Diyakini oleh Telegraph, Man United akan menjual Marcos Rojo dan Eric Bailly pada Januari 2019 guna mendatangkan salah satu dari tiga bek yang diincar klub: Milan Skriniar (Inter Milan), Toby Alderweireld (Tottenham Hotspur), dan Harry Maguire (Leicester City).
Keduanya opsi paling realistis untuk dijual dan menambah pemasukan untuk membeli bek tengah baru. Rojo sudah jarang bermain selama dua musim terakhir karena sering cedera. Kondisi fisiknya juga diragukan dalam kondisi fit. Rojo sudah berada di Old Trafford sejak tahun 2014 – ia pemain yang dibeli oleh Louis van Gaal.
Sementara Bailly merupakan rekrutan Mourinho pada tahun 2016 dari Villarreal. Pada awalnya bek Pantai Gading berusia 24 tahun jadi pilihan utamanya bermain di jantung pertahanan Man United. Namun semakin ke sini Bailly jarang bermain. Ia hanya sekali bermain musim ini, itu pun sebagai pemain pengganti.
Diharapkan penjualan Bailly-Rojo menghasilkan uang kurang lebihnya sebesar 30-50 juta poundsterling. Sebab, keduanya pemain yang berkualitas, berpengalaman, dan usianya belum mencapai kepala tiga alias 30 tahun. Jadi, harga keduanya masih cukup mahal di bursa transfer.

Bailly dan Rojo masuk daftar jual Setan Merah. Namun, Man United kabarnya tidak akan melepas Alexis Sanchez, yang diminati oleh Paris Saint-Germain (PSG). Meski gajinya mahal (500.000 poundsterling per pekan) dan minim kontribusi, Man United masih mengharapkan performa terbaik dari pemain berusia 29 tahun tersebut.
Sanchez datang pada Januari lalu dengan sistem barter pemain. Ia datang dari Arsenal dan sebaliknya, Man United memberikan Henrikh Mkhitaryan ke tim yang masih dilatih Arsene Wenger kala itu.
Arief Hadi
15.882
Berita Terkait
Ingin Balas Dendam, Harry Kane Tunggu Arsenal di Babak Gugur
Virgil Van Dijk Rajin Bikin Lawan Liverpool Dapat Tendangan Penalti
Hadapi SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Berangkat ke Thailand Jumat 28 November
Sumardji Sempat Komunikasi dengan Timur Kapadze
Menpora Beri Target Perak, PSSI Justru Ingin Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Emas di SEA Games 2025
Presiden Prabowo Instruksikan Tiga Langkah Besar untuk Kesejahteraan Atlet Indonesia
Waketum PSSI Akui Salah Satu Calon Pelatih Timnas Indonesia Berasal dari Belanda
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Persib Kalah di Singapura
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi
AC Milan Masih Coba Tahan Mike Maignan, Chelsea Pantau Situasi