Jose Mourinho Ungkap Kabar Baik soal Perpanjangan Kontrak David De Gea
BolaSkor.com - Manajer Manchester United, Jose Mourinho, optimistis David De Gea akan segera memperpanjang kontrak. Mourinho menilai, De Gea adalah satu di antara kiper terbaik di dunia.
Masa depan David De Gea di Manchester United masih menjadi tanda tanya. Hingga saat ini, eks Atletico Madrid tersebut belum juga meneken kontrak anyar. Padahal, masa baktinya akan berakhir pada akhir musim. Walhasil, De Gea terancam hengkang dengan status gratis.
Kendati demikian, Mourinho tetap yakin De Gea akan segera menemui kesepakatan dengan pihak klub. The Special One merasa beruntung gawang The Red Devils dijaga De Gea.
"Dia adalah pemain kelas dunia. Dia adalah penjaga gawang terbaik di dunia dan kami membutuhkannya. Kami membutuhkan kiper terbaik di dunia dan kami juga perlu beberapa pemain terbaik lainnya," ulas Mourinho kepada situs resmi klub.
"Dalam hal ini, kami punya penjaga gawang terbaik di dunia dan saya mengetahui dia ingin bertahan."
"Saya mengetahui agennya senang melakukan apa yang diinginkan pemain dan saya juga mengetahui manajemen tim ingin dia tetap bertahan. Mudah-mudahan, cepat atau lambat, mereka akan mencapai kesepakatan yang bagus," lanjut sang manajer.
Mourinho memuji penampilan De Gea saat melawan Young Boys. Terutama, saat kiper tim nasional Spanyol itu menggagalkan peluang Ulisses Garcia.
"Saya pikir penyelamatan De Gea adalah faktor utama dari pertandingan. Penyelamatan yang dilakukan kiper terbaik di dunia dan memberi kami kesempatan memenangi pertandingan," tegas Mourinho.
"Apa yang dilakukan De Gea adalah apa yang dilakukan kiper terbaik di dunia. Dia yang terbaik. Dia melakukan penyelamatan dan memberikan kami poin."
"Dalam hal ini, dia membuat kami melaju dari kualifikasi. Sebab, kami dalam masalah jika kebobolan. Inilai dia, pemain kelas dunia," tutur sang manajer.
Johan Kristiandi
17.791
Berita Terkait
Link Streaming Polandia vs Belanda, Sabtu 15 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Luksemburg vs Jerman, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Angola vs Argentina, Live Sebentar Lagi
Saatnya Netizen Indonesia Bersatu, Link Vote Rizky Ridho di Puskas Award
Luka Modric Belum Pasti Perpanjang Kontrak di AC Milan
5 Peraturan Siaran Premier League di Korea Utara: Kim Jong-un Perintahkan Pertandingan Diedit
Pep Guardiola Pertimbangan Angkat Kaki, Manchester City Pantau Tiga Calon Pengganti
Link Streaming Luksemburg vs Jerman, Sabtu 15 November 2025
Inginkan Penyerang AC Milan, Arsenal Siap Korbankan Gabriel Martinelli
Carlo Ancelotti Bantah Telah Sarankan Endrick Tinggalkan Real Madrid demi Amankan Tempat di Skuad Brasil