Jose Mourinho Ditawarkan ke Barcelona
BolaSkor.com - Pelatih asal Portugal, Jose Mourinho, dikabarkan ditawarkan ke Barcelona untuk menggantikan posisi Xavi Hernandez. Saat ini, posisi Xavi sedang goyang setelah serangkaian hasil negatif yang diraih Frenkie de Jong dan kawan-kawan.
Jose Mourinho kehilangan jabatannya sebagai pelatih AS Roma pada Selasa (16/1). The Special One didepak dari posisinya setelah Roma terseok-seok di Serie A. Selain itu, Giallorossi baru saja tersingkir dari Coppa Italia di tangan Lazio.
Melihat Mourinho menganggur, Jorge Mendes selaku sang agen mulai bergerak mencari destinasi berikutnya. Menurut laporan El Nacional, Mendes menawarkan Barcelona untuk merekrut Mourinho.
Baca Juga:
Hasil Pertandingan: Madrid Juara Usai Bungkam Barcelona, Milan Kalahkan Roma
Barcelona Dipermalukan di El Clasico, Posisi Xavi Hernandez Masih Aman
Sudah Jatuh Tertimpa Tangga, Barcelona Juga Tak Bisa Belanja Pemain
Saat ini, posisi Xavi sebagai pelatih Barca sedang mendapatkan banyak sorotan. Kekalahan telak oleh Real Madrid pada laga puncak Piala Super Spanyol menjadi satu di antara penyebabnya.
Selain itu, Barcelona juga tidak gemilang di LaLiga. Barca hanya menduduki posisi keempat klasemen sementara.
"Saya akan pergi pada hari ketika melihat para pemain tidak bersama saya lagi. Saya akan mengambil barang-barang saya," jelas Xavi soal isu pemecatannya.
"Jika musim ini kami tidak mencapai tujuan, saya adalah orang pertama yang mengambil langkah mundur."
Mendes melihat, ada peluang bagi Mourinho untuk menggantikan Xavi. Apalagi, kliennya itu sudah terbukti sebagai pelatih yang sering mendatangkan prestasi.
Mourinho juga pernah berkeja di Barcelona ketika masih menjadi asisten Sir Bobby Robson dan Louis van Gaal. Meskipun, Mourinho juga pmenjadi rival berat Barca ketika menukangi Real Madrid. Periode itu menjadi satu di antara yang terpanas dalam sejarah El Clasico.
Johan Kristiandi
17.846
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Tak Ada Gol Tercipta di Laga Persita vs Malut dan Bali United vs Persis
Hasil Pertandingan: Real Madrid Imbang, Inter Masih Berada di Bawah Bayang-bayang AC Milan
Hasil Premier League: Eberechi Eze Hat-trick, Arsenal Hajar Tottenham 4-1
Bandung Menutup LIMA Basketball 2025 dengan Cerita Besar
Klasemen Super League 2025/2026 hingga Pekan 13: Borneo FC Masih Sempurna, Persija dan Persib Mengekor
Burngreave United Juara, Asian Champions League 2025 Berjalan Sukses
Ditargetkan Medali Perak di SEA Games 2025, Penyerang Timnas Indonesia U-22 Ingin Pertahankan Emas
Inter Milan vs AC Milan: Cristian Chivu Tegaskan Tidak Ada Favorit dalam Derby della Madonnina
Link Streaming Elche vs Real Madrid, Senin 24 November 2025
Manchester City Kalah, Pep Guardiola Bungkam soal Wasit