Jose Mourinho Bedah Kelemahan dan Kekuatan Manchester United

Mourinho sudah sangat mengenal karakter para pemain Manchester United karena sempat menangani mereka selama dua setengah musim.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Sabtu, 20 Juni 2020
Jose Mourinho Bedah Kelemahan dan Kekuatan Manchester United
Jose Mourinho (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manajer Tottenham Hotspur, Jose Mourinho hanya mampu membawa tim asuhannya bermain imbang 1-1 saat menjamu Manchester United dalam lanjutan Premier League 2019-2020, Sabtu (20/6) dini hari wib. Namun ia mendapat kepuasan tersendiri mampu mengeksplorasi kelemahan sang lawan.

Manchester United memang lawan istimewa bagi Mourinho. Ia sempat menangani Setan Merah selama dua dua setengah musim pada 2016 hingga 2018.

Hal itu membuat Mourinho sudah sangat mengenal kelemahan dan kelebihan para pemain Manchester United. Maka tak heran jika manajer berusia 57 tahun tersebut punya strategi khusus untuk mengeksplorasinya.

Baca Juga:

Bruno Fernandes, Eksekutor Penalti yang Ditakuti Kiper

Tottenham Hotspur Ditahan Manchester United, Jose Mourinho Tuding Dicurangi VAR

Respons Ole Gunnar Solskjaer Lihat Paul Pogba dan Bruno Fernandes Berduet

"Saya cuma akan katakan bahwa kami sudah membiarkan mereka melakukan sesuatu yang tak handal mereka kerjakan, yaitu memberi mereka kesempatan menguasai bola dan merancang serangan. Menurut saya, mereka lebih bahaya dalam situasi serangan balik," kata Mourinho dilansir dari Metro.

"Mereka punya pemain cepat dalam menyerang dan benar-benar bisa mengancam. Namun kami bisa mengontrolnya dengan luar biasa."

Apa yang dikatakan Mourinho bukan omong kosong belaka. Manchester United memang sangat mendominasi penguasaan bola.

Namun tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer seperti kesulitan membongkar pertahanan Tottenham. The Lilywhites kemudian mampu mencuri gol lebih dulu lewat aksi solo run Steven Bergwijn memanfaatkan celah di lini pertahanan Manchester United.

Setelah unggul, Mourinho kian nyaman menjalankan strategi tersebut. Moussa Sissoko menjadi pemain Tottenham paling sibuk untuk meredam serangan-serangan Manchester United.

Sayang rencana Mourinho tidak berjalan mulus hingga pertandingan berakhir. Manchester United mampu menyamakan kedudukan lewat titik penalti yang dieksekusi Bruno Fernandes.

"Saya bahkan tak mengingat apa ada lagi momen krusial seperti saat Marcus Rashford menerima bola panjang (dari Pogba) di ruang kosong atau semacamnya. Kami sudah mengontrolnya dengan amat sangat baik," tambahnya.

Pernyataan Mourinho tersebut tentu bisa menjadi keuntungan bagi para calon lawan Manchester United. Namun hal ini juga pasti mendapat perhatian Solskjaer dan coba memperbaikinya.

Jose Mourinho Manchester United Tottenham Hotspur Premier League Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.515

Berita Terkait

Italia
Prediksi Susunan Pemain AC Milan vs AS Roma: Menanti Duet Leao dan Nkunku
Prediksi susunan pemain AC Milan vs AS Roma di Serie A 2025/2026. Leao dan Nkunku siap tampil bareng, duel panas dua tim papan atas di San Siro!
Johan Kristiandi - Minggu, 02 November 2025
Prediksi Susunan Pemain AC Milan vs AS Roma: Menanti Duet Leao dan Nkunku
Jadwal
Link Streaming AC Milan vs AS Roma, Senin 3 November 2025
Simak jadwal siaran langsung dan link streaming AC Milan vs AS Roma di San Siro dini hari ini. Duel sengit dua tim papan atas Serie A tak boleh dilewatkan!
Johan Kristiandi - Minggu, 02 November 2025
Link Streaming AC Milan vs AS Roma, Senin 3 November 2025
Jadwal
Link Streaming Manchester City vs Bournemouth, Minggu 2 November 2025
Simak jadwal dan link streaming Manchester City vs Bournemouth, Minggu (2/11/2025) pukul 23.30 WIB di Etihad Stadium. Mampukah Haaland dan kawan-kawan bangkit di Premier League malam ini?
Johan Kristiandi - Minggu, 02 November 2025
Link Streaming Manchester City vs Bournemouth, Minggu 2 November 2025
Liga Indonesia
Lini Belakang Krisis, Persebaya Surabaya Tetap Percaya Diri Menghadapi Persis Solo
Persebaya Surabaya kehilangan tiga bek utama jelang duel kontra Persis Solo di Gelora Bung Tomo, 2 November 2025. Meski krisis lini belakang, pelatih Eduardo Perez yakin Green Force tetap bisa meraih tiga poin!
Johan Kristiandi - Minggu, 02 November 2025
Lini Belakang Krisis, Persebaya Surabaya Tetap Percaya Diri Menghadapi Persis Solo
Prediksi
Prediksi dan Statistik Barcelona vs Elche: Jangan Biarkan Madrid Melaju Sendirian
Barcelona menjamu Elche di pekan ke-11 LaLiga 2025/2026. Mampukah tim Hansi Flick bangkit dan memangkas jarak dari Real Madrid? Simak prediksi skor, statistik, dan kondisi tim di sini!
Johan Kristiandi - Minggu, 02 November 2025
Prediksi dan Statistik Barcelona vs Elche: Jangan Biarkan Madrid Melaju Sendirian
Prediksi
Prediksi dan Statistik Manchester City vs Bournemouth: Menantang Sang Kuda Hitam
Manchester City akan menjamu Bournemouth di Etihad pada lanjutan Premier League 2025/2026. Mampukah Haaland dan kawan-kawan bangkit usai tumbang dari Aston Villa? Cek prediksi skor, statistik, dan kondisi tim di sini!
Johan Kristiandi - Minggu, 02 November 2025
Prediksi dan Statistik Manchester City vs Bournemouth: Menantang Sang Kuda Hitam
Prediksi
Prediksi dan Statistik AC Milan vs AS Roma: Rossoneri Rawan Tergelincir
AC Milan menjamu AS Roma di San Siro pada lanjutan Serie A 2025/2026. Siapa yang lebih unggul? Cek prediksi skor, statistik, dan kondisi tim terbaru di sini!
Johan Kristiandi - Minggu, 02 November 2025
Prediksi dan Statistik AC Milan vs AS Roma: Rossoneri Rawan Tergelincir
Inggris
Menang Lima Kali Beruntun, Chelsea Kryptonite untuk Tottenham Hotspur
Tottenham Hotspur kalah 0-1 dari Chelsea pada pekan 10 Premier League dan memperpanjang rekor buruk mereka.
Arief Hadi - Minggu, 02 November 2025
Menang Lima Kali Beruntun, Chelsea Kryptonite untuk Tottenham Hotspur
Prediksi
Prediksi dan Statistik Hellas Verona vs Inter Milan: Kesempatan Pangkas Jarak
Inter Milan memburu tiga poin saat menghadapi Hellas Verona di Bentegodi. Cek prediksi skor, statistik, dan kondisi tim jelang laga Serie A pekan ke-10!
Johan Kristiandi - Minggu, 02 November 2025
Prediksi dan Statistik Hellas Verona vs Inter Milan: Kesempatan Pangkas Jarak
Inggris
Tak Terbendung, Arsenal Lanjutkan Momentum Kemenangan dan Catatkan Tujuh Clean Sheets Beruntun
Arsenal semakin kukuh di puncak klasemen usai menang 2-0 atas Burnley di Turf Moor.
Arief Hadi - Minggu, 02 November 2025
Tak Terbendung, Arsenal Lanjutkan Momentum Kemenangan dan Catatkan Tujuh Clean Sheets Beruntun
Bagikan