Jorge Lorenzo Skeptis Menuju MotoGP Amerika
BolaSkor.com - Pembalap Honda, Jorge Lorenzo tidak yakin bisa memanfaatkan kekuatan motor tim Repsol Honda pada lomba putaran ketiga MotoGP 2019 di Sirkuit Austin, Texas, Amerika Serikat, Senin (15/04) pagi WIB.
Di atas kertas, motor Honda RC213V memang memiliki keunggulan di Sirkuit Austin mengingat rekan setimnya, Marc Marquez telah memenangkan enam balapan saat tampil di MotoGP Amerika.
Baca Juga:
Marc Marquez Deskripsikan Jabatan Tangan dengan Valentino Rossi di Argentina seperti Mencium Wanita
Dominan di Superbike, Ternyata Alvaro Bautista Berhasrat Kembali Ke MotoGP
Namun sebaliknya, hasil terbaik Lorenzo saat tampil di Austin adalah podium kedua tahun 2016 saat masih menunggangi motor Yamaha YZR M1. Masalahnya dua kunjungan terakhirnya pada MotoGP Amerika bersama Ducati, ia hanya finis urutan sembilan (2017) dan (2018) sebelas.
Pembalap berusia 31 tahun ini mengakui karakteristik Sirkuit Austin yang memiliki banyak zona pengereman keras tidak cocok dengan gaya balapnya.
"Ini lintasan bagus untuk Honda, tetapi tidak begitu baik untuk gaya balap saya. Bukan juga trek terbaik untuk mendapatkan hasil baik dengan gaya balap saya," ujar Lorenzo.
Lebih lanjut Lorenzo mengakui bahwa pengalamannya mengenai mesin motor barunya RC213V masih kurang. Apalagi untuk bersaing dengan rekan setimnya Marquez. Menurutnya motor Honda RC213V lebih lincah dan punya performa menikung lebih baik ketimbang motor Ducati Desmosedici.
Hanya saja Lorenzo menjalani awal musim yang kurang baik bersama Honda. Pada putaran pertama di Qatar, ia hanya mampu finis ke-13 dan pada putaran kedua di Argentina, ia terbenam di urutan 12.
"Tentu saja beberapa keadaan negatif tidak membantu saya mendapatkan hasil yang terbaik dalam dua balapan pertama. Mulai dari cedera yang menghentikan saya tampil di sesi tes Sepang, diikuti beberapa masalah di Qatar plus Argentina," pembalap berusia 31 tahun itu menuturkan.* (MA01)
Baca Berita Selengkapnya soal MotoGP Lainnya di KabarOto.com
2.794
Berita Terkait
Liam Rosenior Ungkap Alasan Tetap Memakai Taktik Enzo Maresca
Samai Sergio Aguero, Debut Antoine Semenyo di Manchester City Tuai Pujian
Beckham Putra Bawa Persib Unggul atas Persija di Babak Pertama
Dipecat Manchester United, Ruben Amorim Kembali ke Portugal dan Jadi Pengangguran Banyak Duit
Final Piala Super Spanyol: Rekor Duel Barcelona vs Real Madrid
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Napoli: Kemenangan Nerazzurri Lebih dari 50 Persen
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026