Jokowi Doakan Anthony Sinisuka Ginting Cepat Sembuh
BolaSkor.com - Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi), menyempatkan diri melihat kondisi Anthony Sinisuka Ginting yang harus dibawa ke ruang rawat Istora Senayan setelah mengalami kram saat mengahadapi Shi Yu Qi pada pertandingan pertama final bulu tangkis beregu putra Asian Games 2018, Rabu (22/8).
Anthony tak bisa melanjutkan pertandingan pada gim ketiga dan terpaksa memberikan kemenangan kepada tim China. Perjuangan Anthony menahan rasa sakit disaksikan langsung Jokowi dari tribun penonton.
Sekjen PBSI, Achmad Budiarto, mengatakan, Jokowi berpesan banyak kepada Anthony di ruang perawatan. Orang nomor satu di Indonesia itu berharap Anthony bisa segera sembuh dan kembali bertanding.
"Pastinya Jokowi berdoa agar Anthony bisa cepat sembuh. Dia bangga dengan perjuangan Anthony saat berada di lapangan," ujar Budi.
Budi juga menjelaskan cedera yang dialami Anthony tidak terlalu parah. Tunggal putra andalan Indonesia itu dipastikan bisa tetap tampil pada nomor individu Asian Games 2018.
Tadi Anthony Ginting agak memaksakan diri. Dia sudah merasa kram sejak pertengahan gim kedua. Tetapi, ditahan karena dia merasa bertanggung jawab jadi ujung tombak pada pertandingan beregu. Tapi beruntung tak ada otot yang cedera dan sebagainya," ujar Budi.
"Sekarang tugas tim medis dan fisioterapis untuk membantu pemulihan Anthony secara fisik dan mental. Ada teknik-teknik khusus yang bisa membantu kondisi Anthony bisa pulih lebih cepat," sambungnya.
Tim bulu tangkis beregu putra Indonesia hanya berhasil meraih medali perak setelah takluk dari China dengan skor 1-3. Sementar tim putri berhasil merebut medali perunggu. (Laporan Reporter Langsung Tri Wahyu Andhika Putra)
Baca berita selengkapnya soal sisi menarik Asian Games 2018 lainnya di Side.id
Tengku Sufiyanto
17.708
Berita Terkait
Jelang HUT Ke 97, Persija Luncurkan Buku Foto Bertajuk We Rise Again
Asisten Arne Slot di Liverpool Disebut Masuk Daftar Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
Persija vs PSIM di SUGBK, 29500 Tiket Sudah Terjual
Persija vs PSIM, Rizky Ridho Ungkap Penyesalan karena Absen Akibat Akumulasi Kartu Kuning
Fans MU Merapat, Cuma Main eFootball Bisa Nonton Langsung di Old Trafford
Stamford Bridge Panggung yang Tepat untuk Barcelona Buktikan Kemampuan
Enzo Maresca Sebut Resep Chelsea untuk Meredam Gaya Bermain Barcelona
Pemain Everton Kena Kartu Merah karena Berkelahi dengan Rekan Satu Tim, Ruben Amorim Iri
Hokky Caraka Beberkan Bekal Timnas Indonesia U-22 Jelang SEA Games 2025
Manchester United Dibekuk 10 Pemain Everton, Ruben Amorim Frustrasi