Johor Darul Ta'zim 3-0 Persija Jakarta: Start Buruk Macan Kemayoran di Piala AFC 2018
BolaSkor.com - Persija Jakarta tersungkur di kandang Johor Darul Ta'zim. Skuat Macan Kemayoran takluk 0-3 dari tuan rumah di Stadion Tan Sri Dato' Haji Hassan Yunos, Larkin, Rabu (14/2) malam, dalam partai pertama Grup H Piala AFC 2018.
Persija Jakarta yang turun tak dengan komposisi terbaik terus diserang. Serangan sudah diterima sejak laga digulirkan.
Skuat asuhan Stefano Cugurra Teco hampir kebobolan pada menit ketiga. Gol tak terjadi lantaran bola sundulan yang memantul kena mistar dan keluar.
Andritany Ardhiyasa melakukan penyelamatan pada menit keenam dimana bola sundulan Luciano Figueroa dihalau dengan kaki.
Persija lebih banyak bertahan. Percobaan yang dilakukan masih menemui kegagalan.
Macan Kemayoran kebobolan untuk pertama kali pada menit ke-29. Adalah Hazwan Bakri yang menjebol gawang Andritany setelah menyambut bola umpan dari sisi samping.
Persija Jakarta masih dalam tekanan. Itu sebelum kebobolan lagi pada menit ke-42.
Gol kedua Johor Darul Ta'zim dicetak oleh Jorge Pereyra Diaz setelah bebas offside. Diaz melewati hadangan Andritany sebelum melepaskan tendangan. Bola ke gawang sulit untuk dikejar Jaimerson da Silva Xavier. Persija Jakarta tertinggal 0-2 hingga turun minum.
Skuat ibukota hampir kebobolan lagi pada menit ke-54. Andritany kembali melakukan penyelamatan setelah Johor Darul Ta'zim mendapat peluang emas lewat Jorge Diaz.
Peluang emas yang didapat Persija setelah Harris Harun melakukan kesalahan lantaran bola terlepas dari penguasaan, berujung kegagalan pada menit ke-71. Bola yang didapat Bambang Pamungkas, yang mampu melewati kiper Farizal Marlias, disepak dalam posisi terjatuh kena tiang dan keluar.
Andritany Ardhiyasa harus memungut bola dari gawang untuk ketiga kalinya setelah Harimau Selatan mencetak gol lagi pada menit ke-76. Gol ketiga JDT dicetak Safawi Rasid melalui sepakan dalam posisi bebas.
Persija tak juga mampu memperkecil ketertinggalan hingga laga berakhir. Kekalahan 0-3 harus diterima.
Hasil ini membuat Persija sementara berada di dasar Grup H. Adapun Johor Darul Ta'zim memuncaki klasemen dengan tiga poin.
Jumlah poin JDT sama dengan Song Lam Nghe An, namun unggul selisih gol karena klub Vietnam tersebut sebelumnya menang 0-2 dari Tampines Rovers.
Persija Jakarta selanjutnya menjamu Tampines Rovers pada 28 Februari. Adapun Johor Darul Ta'zim bertandang ke markas Song Lam Nghe An.
Susunan Pemain
Johor Darul Ta'zim: Farizal Marlias, Afiq Fazail (Amirulhadi Zainal 87'), Azrif Nasrulhaq (S. Kunanlan 67'), La'Vere Corbin Ong, Fadhli Shas, Safiq Rahim (C), Natxo Insa, Jorge Pereyra, Hariss Harun, Hazwan Bakri (Safawi Rasid 73'), Luciano Figueroa
Persija Jakarta: Andritany Ardhiyasa, Marko Kabiay (Riko Simanjuntak 62'), Jaimerson da Silva Xavier, Gunawan Dwi Cahyo, Valentino Telaubun, Sandi Sute, Asri Akbar, Novri Setiawan, Rudi Widodo (Fitra Ridwan 46'), Bambang Pamungkas (C) (Ahmad Syaifullah 75'), Addison Alves
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Rizky Ridho Masuk Nomine Puskas Award 2025, Bersaing dengan Lamine Yamal
Persija Jamu Persik di Manahan, Jakmania Boleh Nonton Langsung
Cetak Dua Gol Lewat Sundulan ke Gawang Arema FC, Eksel Runtukahu Terinspirasi Bambang Pamungkas
Mauricio Souza Kecam Kericuhan di Akhir Laga Arema FC vs Persija
Pergantian Pemain di Awal Babak Kedua Jadi Kunci Kemenangan Persija atas Arema FC
Hasil Super League 2025/2026: 5 Kartu Merah Warnai Remontada Persija Jakarta di Kandang Arema FC
Link Streaming Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Live Sebentar Lagi
Bidik Kemenangan Keempat Beruntun, Persija Tetap Hormati Arema FC sebagai Lawan Tangguh
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Sabtu 8 November 2025
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil