Joaquin Correa Bergabung, Inter Tak Rekrut Pemain Lagi

Meskipun mengalami masalah keuangan, Inter Milan tetap mendatangkan sejumlah pemain anyar pada bursa transfer kali ini.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Jumat, 27 Agustus 2021
Joaquin Correa Bergabung, Inter Tak Rekrut Pemain Lagi
Joaquin Correa (Twitter Inter Milan)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - CEO Inter Milan, Giuseppe Marotta, menegaskan Nerazzurri tidak akan bergerak mencari pemain tambahan pada sisa bursa transfer musim panas 2021. Menurutnya, skuad Inter saat ini sudah komplet.

Meskipun mengalami masalah keuangan, Inter Milan tetap mendatangkan sejumlah pemain anyar pada bursa transfer kali ini. Apalagi, La Beneamata kehilangan dua pemain penting, Romelu Lukaku dan Achraf Hakimi. Sementara itu, kepergian Antonio Conte ditambal dengan mendatangkan Simone Inzaghi dari Lazio.

Inter pun mulai memboyong sejumlah pemain. Edin Dzeko bergabung dari AS Roma dengan status bebas transfer. Selanjutnya, Denzel Dumfries membuat Inter mengucurkan 15 juta euro kepada PSV Eindhoven.

Baca Juga:

Inter Milan Resmi Boyong Striker Lazio, Joaquin Correa

Correa Sulit, Inter Milan Beralih ke Bomber Timnas Italia

Inter Milan Gertak Balik Lazio demi Dapatkan Joaquin Correa

Joaquin Correa

Tak berhenti sampai di situ, Inter Milan juga merekrut penyerang Lazio, Joaquin Correa. Pemain asal Argentina itu datang dengan status pinjaman plus opsi tebus yang bisa berubah jadi kewajiban jika syarat yang disepakati terpenuhi.

Awalnya, Inter meminjam Correa dengan mahar 5 juta euro. Sementara itu, untuk memermanenkannya, Il Biscione harus mengucurkan 25 juta euro lagi. Kabar baiknya, pembayaran bisa dicicil selama tiga tahun.

Usai Correa bergabung, Inter Milan pun menutup pintu kedatangan pemain. Marotta meminta para suporter memahami masalah yang dihadapi Inter.

"Tidak ada operasi masuk lainnya. Skuad sudah ditentukan dan kami sangat beragam," ulas Marotta seperti dilaporkan Football Italia.

"Tidak mudah untuk menemukan pengganti Romelu Lukaku dan Achraf Hakimi. Namun, itu perlu karena klub wajib mengamankan kondisi keuangan. Saya yakin suporter akan mengerti," sambungnya.

Kendati demikian, Inter Milan dikabarkan berpotensi melakukan upaya membeli pemain lagi pada detik-detik akhir bursa transfer. Nerazzurri dilaporkan memonitor Nahitan Nandez dan Gianluca Scamacca.

Inter Milan Breaking News Joaquin Correa Serie a
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.180

Berita Terkait

Italia
Superkomputer Prediksi Hasil Como vs AC Milan: Perbedaan Peluang Menang Sangat Tipis
Superkomputer Opta memprediksi hasil Como vs AC Milan di Serie A 2025/2026. Peluang menang kedua tim nyaris seimbang, siapa bakal keluar sebagai pemenang?
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Como vs AC Milan: Perbedaan Peluang Menang Sangat Tipis
Timnas
John Herdman Teringat Newcastle saat Melihat Timnas Indonesia
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, mengatakan gairah sepak bola di Indonesia mirip dengan Newcastle.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
John Herdman Teringat Newcastle saat Melihat Timnas Indonesia
Timnas
Nasib Program Naturalisasi di Bawah Kepemimpinan John Herdman
Demi membawa Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia, John Herdman membuka peluang menambah pemain naturalisasi baru. Pelatih asal Inggris itu siap berburu pemain terbaik hingga Eropa. Simak rencana besarnya!
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Nasib Program Naturalisasi di Bawah Kepemimpinan John Herdman
Timnas
Dua Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026 Mulai Terungkap, Berasal dari Eropa dan CONMEBOL
Bulgaria dan Peru dikabarkan menjadi lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026. Satu tim lainnya yang sudah mengonfirmasi adalah Saint Kitts and Nevis.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
Dua Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026 Mulai Terungkap, Berasal dari Eropa dan CONMEBOL
Timnas
Pastikan Tidak Ada Matahari Kembar di Timnas Indonesia, John Herdman Tegaskan Pegang Kendali Penuh
Pelatih Timnas Indonesia John Herdman menegaskan kendali penuh atas pemilihan pemain dan strategi Skuad Garuda. Meski demikian, ia tetap membuka ruang masukan dari banyak pihak. Simak pernyataan lengkapnya!
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Pastikan Tidak Ada Matahari Kembar di Timnas Indonesia, John Herdman Tegaskan Pegang Kendali Penuh
Futsal
Falcao Tak Sabar Hadapi Ricardinho di Indonesia, Duel GOAT Futsal Dunia
Legenda futsal dunia Falcao tak sabar menghadapi Ricardinho di Indonesia. Duel dua GOAT futsal akan tersaji di Futsal XSeries 2 Jakarta, 17–18 Januari 2026. Pertarungan langka yang dinanti fans!
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Falcao Tak Sabar Hadapi Ricardinho di Indonesia, Duel GOAT Futsal Dunia
Italia
Rekor Positif AC Milan Diuji Como, Max Allegri Bicara Perubahan Taktik
Massimiliano Allegri mengakui AC Milan tengah mencari solusi, mencari alternatif dari taktik tiga bek yang mulai dibaca lawan di Serie A.
Arief Hadi - Kamis, 15 Januari 2026
Rekor Positif AC Milan Diuji Como, Max Allegri Bicara Perubahan Taktik
Prediksi
Prediksi dan Statistik Racing Santander vs Barcelona: Pantang Terpeleset seperti Real Madrid
Barcelona menantang Racing Santander di Copa del Rey 2025/2026. Statistik, kondisi tim, head to head, dan prediksi skor lengkap di sini.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Racing Santander vs Barcelona: Pantang Terpeleset seperti Real Madrid
Italia
Juara Paruh Musim Tak Berarti Banyak untuk Inter Milan
Inter Milan menang 1-0 atas Lecce pada laga tunda Serie A dan memastikan status juara paruh musim. Namun, Cristian Chivu tak terlalu memikirkannya.
Arief Hadi - Kamis, 15 Januari 2026
Juara Paruh Musim Tak Berarti Banyak untuk Inter Milan
Prediksi
Prediksi dan Statistik Laga Serie A Como vs AC Milan: Adu Rekor Kandang dan Tandang
Prediksi dan statistik dari laga tunda Serie A antara Como vs AC Milan di Stadio Giuseppe Sinigaglia.
Arief Hadi - Kamis, 15 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Laga Serie A Como vs AC Milan: Adu Rekor Kandang dan Tandang
Bagikan