Valentino Rossi Pede Juara Dunia MotoGP Musim Ini jika Gunakan Motor Yamaha Tahun 2015
BolaSkor.com - Dua musim terakhir, Valentino Rossi menjalani musim yang sulit di MotoGP. Bagaimana tidak, tahun 2017, ia hanya menempati posisi lima klasemen.
Lalu musim lalu, ia berada di urutan tiga klasemen, tapi gagal merasakan kemenangan. Praktis kali terakhir ia bersaing menjadi juara dunia sampai putaran terakhir terjadi tahun 2015.
Baca Juga:
Valentino Rossi Indikasikan Masih Berlomba di MotoGP Indonesia
Valentino Rossi Sebut MotoGP akan Tetap Populer Bila Dirinya Pensiun
Kala itu ia bahkan hanya kalah bersaing dengan rekan setimnya, Jorge Lorenzo lewat selisih lima poin.
Kini Rossi meyakini andai motor Yamaha YZR-M1 memiliki performa seperti musim 2015, ia percaya diri bisa bersaing jadi juara dunia di MotoGP 2019.
"Jika motor Yamaha sama bagusnya dengan motor tahun 2015, tidak ada alasan buat kami bisa melakukannya (juara dunia)," kata Rossi.
"Jika M1 semakin kompetitif, kami bakal tambah kuat. Hal terpenting saat ini, kami harus lebih kompetitif ketimbang dua tahun terakhir," lanjutnya.
Pembalap berusia 40 tahun ini turut menegaskan target utamanya tetap merasakan gelar juara dunia ke-10 sebelum pensiun.*
Baca Berita Selengkapnya soal MotoGP Lainnya di KabarOto.com
2.794
Berita Terkait
Ribuan Pesepak Bola Muda Ramaikan GMT Soccer Tournament 2025 di Kandang Persita Tangerang
Petinggi Liverpool Dukung Arne Slot, tapi Cemaskan Performa Mohamed Salah
Nostalgia - Identitas Merah-Putih Kejayaan Persija Jakarta
Robin van Persie dan 7 Pelatih yang Memberikan Debut kepada Anaknya
Detail Kesepakatan Persija dengan Rizky Ridho, soal Abroad hingga Tidak Dilepas ke Sesama Klub Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Jumat 28 November 2025
Kolaborasi dengan Klub Malaysia, Langkah Persija Memperluas Jangkauan di ASEAN
Strategi Transfer Persija Hadapi Putaran Kedua, Posisi Pemain Asing Belum Aman
Persija Jakarta Terbuka Datangkan Ivar Jenner Musim Depan
Persija vs PSIM di SUGBK, Mauricio Souza Bicara soal Pengganti Rizky Ridho