Jersey Unik Manchester United Rilis untuk Musim 2018-2019
BolaSkor.com - Manchester United melalui situs resmi merilis jersey untuk musim 2018-2019. The Red Devils sekaligus mengumumkan sponsor baru untuk di lengan jersey.
Masih diproduksi Adidas, jersey Manchester United nampak berbeda dibandingkan musim-musim sebelumnya. Meski didominasi warna merah, balutan warna hitam menghiasi jersey tersebut.
Rupanya, Adidas dan Manchester United merayakan 140 tahun klub tersebut. Balutan warna hitam The Red Devils untuk menghormati asal muasal klub.
Saat berdiri, Manchester United bernama Newton Heath Football Club. Klub itu didirikan oleh para pekerja kereta api, sehingga warna hitam mewakili itu.
"Ada banyak momen luar biasa dalam sejarah fantastis klub ini, dan tidak ada yang lebih penting dibandingkan tahun di mana klub ini didirikan, yakni tahun 1878," kata Managing Director of Manchester United, Richard Arnold.
"Kaus dari Adidas ini memberikan penghormatan kepada tahun di mana klub ini didirikan, dan menandai 140 tahun kesuksesan sepakbola,” lanjutnya
Selain itu, Manchester United juga mengumumkan kerja sama dengan perusahaan asal Amerika Serikat (AS), Kohler. Perusahaan itu bergerak membuat peralatan dapur.
The Red Devils bukan satu-satunya klub Premier League yang belum memiliki sponsor di lengan pada musim lalu. Manchester United ditemani Arsenal dan Tottenham Hotspur.
Sebelumnya, Manchester United sempat dikaitkan dengan aplikasi pencarian jodoh, Tinder. Namun, nampaknya The Red Devils belum berjodoh dengan Tinder.
Kohler dikabarkan harus membayar 10 juta pounds (Rp 190 miliar) per musim agar logonya terpampang di lengan jersey Manchester United. Jumlah itu lebih kecil dari yang diminta The Red Devils.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat