Jerman Tertekan, Meksiko Unggul 1-0 di Babak I
BolaSkor.com - Jerman harus mengakui keunggulan Meksiko dengan skor 0-1, pada babak pertama laga Grup F Piala Dunia 2018 di Stadion Luzhniki, Moskow, Senin (18/6) dini hari WIB.
Dalam pertandingan tersebut, di luar dugaan Meksiko mengambil alih jalannya laga. Anak-anak asuhan Juan Osorio menerapkan permainan terbuka dan cepat.
Para pemain Jerman sedikit kewalahan mengimbangi permainan cepat Meksiko. Der Panzer lebih menunggu untuk melakukan serangan balik cepat.
Meksiko hampir membuka keunggilan melalui tendangan Hector Herrera pada menit keempat. Sayang, bola hasil tendangan kaki kanannya yang keras bisa ditangkap oleh kiper Jerman, Mauel Neuer.
Memasuki pertengahan babak pertama, Jerman mengambil alih jalannya laga. Penguasaan bola dimiliki anak-anak asuhan Joachim Low, sambil berpikir untuk membuka pertahanan rapat Meksiko.
Meksiko akhirnya dapat membuka keunggulan melalui Hirving Lozano pada menit ke-35. Menerima bola umpan terobosan dari Javier Hernandez, Lozano mengecoh Joshua Kimmich, sebelum melepaskan tendangan keras yang menembus gawang Neuer. Skor 1-0 untuk Meksiko.
Tertinggal satu gol, Jerman gencar melakukan serangan ke jantung pertahanan Meksiko. Sayang, skor 1-0 untuk Meksiko bertahan hingga turun minum.
Susunan pemain Jerman Vs Meksiko:
Jerman (4-2-3-1): 1-Manuel Neuer; 18-Joshua Kimmich, 5-Mats Hummels, 17-Jerome Boateng, 2-Marvin Plattenhardt; 8-Toni Kroos, 6-Sami Khedira; 13-Thomas Muller, 10-Mesut Ozil, 7-Julian Draxler; 9-Timo Werner.
Pelatih: Joachim Low (Jerman)
Meksiko (4-3-3): 13-Guillermo Ochoa; 3-Carlos Salcedo, 15-Hector Moreno, 2-Hugo Ayala, 23-Jesus Gallardo; 7-Miguel Layun, 18-Andres Guardado, 16-Hector Herrera; 11-Carlos Vela, 14-Javier Hernandez, 22-Hirving Lozano.
Pelatih: Juan Osorio (Kolombia)
Wasit: Alireza Faghani (Iran)
Tengku Sufiyanto
17.870
Berita Terkait
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia