Jelang Piala Dunia, Antoine Griezmann Beri Jawaban soal Wacana Transfer ke Barcelona


BolaSkor.com - Penggawa Atletico Madrid, Antoine Griezmann, menjawab pertanyaan awak media seputar rencana transfer ke Barcelona. Griezmann mengaku tidak merasa terganggu dengan kabar tersebut.
Barcelona secara terang-terangan telah menunjukkan minat kepada Griezmann. Bahkan, Los Cules bersedia menebus sang pemain melebihi nilai klausul rilis yakni 100 juta euro.
Akan tetapi, Atletico tak begitu saja membiarkan pemain andalannya tersebut pergi. Los Rojiblancos telah melakukan segala cara untuk memagari Griezmann termasuk melaporkan Barcelona ke UEFA atas tuduhan pendekatan secara diam-diam.
Sementara itu, Griezmann tidak terpengaruh dengan kabar tersebut. Ia mengklaim hanya akan fokus membela Prancis di Piala Dunia 2018.
"Tidak, saya tidak kesal. Saya baik-baik saja, dengan penuh keyakinan. Selain itu, yang paling penting adalah saya bahagia," jelas Griezmann kepada Telefoot.
Sebelumnya, Griezmann mengutarakan akan memutuskan masa depannya sebelum Piala Dunia 2018 bergulir. Itu artinya, Barcelona akan segera mendapatkan jawaban kurang dari dua pekan.
"Saya percaya tim ini, kami harus menjaga kami kami agar tetap di lapangan dan melakukan segala kemungkinan untuk mencoba memenangi Piala Dunia," sambung pemain 27 tahun itu.
Antoine Griezmann mencetak gol dari titik putih ketika Prancis menekuk Italia 3-1 pada pertandingan persahabatan, di Allianz Riviera, Sabtu (2/6). Selanjutnya, tim Ayam Jantan akan menjajal kekuatan Amerika Serikat dalam pertandingan uji coba, di Parc Olympique Lyonnais, Minggu (10/6).
Johan Kristiandi
17.605
Berita Terkait
Link Live Streaming Union Saint-Gilloise vs Inter Milan, Rabu 22 Oktober 2025

Statistik Gemilang Bisa Membawa Nico Paz Kembali ke Real Madrid

Prediksi dan Statistik Villarreal vs Manchester City: Klub Inggris Sering Menyulitkan El Submarino Amarillo

Prediksi dan Statistik Union SG vs Inter Milan: Lawan yang Asing

Secara Teori, Ada Peluang Jurgen Klopp Kembali Latih Liverpool

Arne Slot Disarankan Cadangkan Mohamed Salah

Liga Champions: Hansi Flick Waspada, Pelatih Olympiakos Punya Rekor Buruk saat Bertemu Barcelona
Alex Pastoor Buka-bukaan Usai Didepak PSSI, Sebut Target Timnas Indonesia Lolos Piala 2026 Tidak Realistis

Barcelona vs Olympiakos: Badai Cedera Bikin Hansi Flick Harus Putar Otak

AC Milan Berada di Puncak Klasemen Serie A, Allegri Emoh Bicara Scudetto
