Jelang Persis Vs Jeonbuk Hyundai Motors, Stadion Manahan Dicek

Laga uji coba melawan Persis Solo masih sebulan lagi.
Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Jumat, 19 Mei 2023
Jelang Persis Vs Jeonbuk Hyundai Motors, Stadion Manahan Dicek
Pengecekan Stadion Manahan oleh tim Jeonbuk Hyundai Motors. (BolaSkor.com/Putra Wijaya)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Klub asal Korea Selatan, Jeonbuk Hyundai Motors, benar-benar detail dalam mempersiapkan kunjungan ke Indonesia. Ketika laga uji coba melawan Persis Solo masih sebulan lagi, perwakilan tim sudah mengecek Stadion Manahan Solo.

Jeonbuk memang punya agenda ke Indonesia pada bulan Juni. Awalnya, mereka akan melakoni uji coba melawan para pemain Timnas yang tergabung dalam PSSI Allstar.

Namun, agenda itu urung tersaji karena Timnas Indonesia memiliki dua pertandingan FIFA Matchday pada bulan Juni. Seiring berjalannya waktu, muncul Persis Solo sebagai tim penggantinya

Persis Solo sebagai peraih tujuh gelar perserikatan memiliki sejarah panjang dengan sepak bola Tanah Air. Pada tahun ini, Persis Solo merayakan 100 tahun berdirinya klub.

Sejarah itulah yang membuka kans Jeonbuk untuk berlaga di kota Solo. Di kota ini terdapat Stadion Manahan Solo yang sudah berstandar Piala Dunia U-20.

Jeonbuk sangat serius mempersiapkan laga ini meski sejatinya hanya uji coba. Mereka menunjukkan persiapan detail dengan mengirimkan perwakilan untuk mengecek kelayakan Manahan dan Stadion Sriwedari sebagai venue latihan.

Baca Juga:

Persis Solo Resmi Selesaikan Perburuan Pemain, Enam Nama Segera Diperkenalkan

Kesulitan Datangkan Klub Eropa, Persis Solo Deal dengan Jeonbuk Hyundai Motors

Ternyata, Jeonbuk cukup puas dengan fasilitas yang ada di kota Solo. Cho Nam kon sebagai marketing internasional Jeonbuk menjelaskan agenda Kamis (18/5) ini.

"Kami datang ke sini untuk melakukan inspeksi menjelang pertandingan persahabatan di bulan Juni," ujar Cho Nam kon, Kamis (18/5) siang.

Cho Nam kon belum menjelaskan waktu pelaksanaan uji coba ini. Namun, bos Persis Solo, Kevin Nugroho, pernah menyebut 17 Juni 2023 sebagai tanggal pertandingan melawan Jeonbuk.

Cho Nam kon mengatakan Jeonbuk sangat tertarik untuk bisa bermain melawan Persis Solo. Partai ini membawa misi besar untuk negara Indonesia dan Korea Selatan.

"Kami ingin berada di sini, di kota yang bersejarah di Indonesia ini. Tahun ini adalah tahun ke-50 hubungan diplomatik antara dua negara, dan kami ingin merayakannya, juga sekaligus ingin menjalin hubungan yang lebih baik lagi dalam rangka merayakan 50 tahun hubungan diplomatik tersebut," jelas Cho Nam kon.

Meski laga ini akan digelar di tengah K League 1, ia memastikan Jeonbuk akan datang dengan kekuatan utama. Mereka tinggal menunggu nama-nama yang dipanggil Timnas Korea Selatan untuk FIFA Matchday melawan Peru dan Elsavador.

"Prioritas pemain kami tetap Timnas, tapi kami akan datang ke sini dengan pemain terbaik yang kami miliki," ungkap Cho Nam kon.

Rencananya, Persis Solo akan memulai persiapan menuju laga melawan Jeonbuk Hyundai Motors serta kompetisi Liga 1 2023/2024 pada Sabtu (20/5) sore. (Laporan Kontributor Putra Wijaya)

Persis Solo Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

The author is a senior journalist who has specialized in Indonesian football issues for the past 10 years. Before focusing on sports, the author was also involved in covering political and economic issues. They have covered numerous national and international events, including the 2023 U-17 World Cup, the 2018 Asian Games, and various SEA Games tournaments. Additionally, the author was previously active in the PSSI Pers organization.
Posts

17.881

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Persijap Jepara, Dewa United Banten FC Tutup Putaran Pertama dengan Manis
Pada pertandingan lainnya, PSBS Biak sukses menaklukkan Bhayangkara Presisi Lampung FC 4-1.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Persijap Jepara, Dewa United Banten FC Tutup Putaran Pertama dengan Manis
Liga Indonesia
Real Madrid vs Barcelona Legends Akan Getarkan GBK, Sambut 500 Tahun Jakarta
Pertandingan El Clasico akan hadir di Jakarta, dalam tajuk “Clash of Legends Jakarta” di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, pada 18 April 2026.
Tengku Sufiyanto - Senin, 12 Januari 2026
Real Madrid vs Barcelona Legends Akan Getarkan GBK, Sambut 500 Tahun Jakarta
Inggris
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal
Michael Carrick masuk radar manajer interim Manchester United. Menilik rekam jejaknya bersama Setan Merah, termasuk kemenangan atas Arsenal.
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal
Liga Indonesia
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Winger Persija, Allano Lima, mendapatkan serangan rasisme di media sosial. Persija tegas berdiri bersama Allano untuk melawan segala tindakan diskriminasi.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Prediksi
Prediksi dan Statistik Juventus vs Cremonese: Bianconeri Harus seperti Mobil Ferrari
Prediksi dan statistik Juventus vs Cremonese di Serie A 2025/2026. Bianconeri diunggulkan menang, simak analisis lengkap dan prediksi skor.
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Juventus vs Cremonese: Bianconeri Harus seperti Mobil Ferrari
Italia
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
Superkomputer Opta memprediksi hasil Juventus vs Cremonese di Serie A 2025/2026. Peluang menang Bianconeri sangat besar. Simak persentasenya!
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
Timnas
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
PSSI awalnya akan memperkenalkan secara resmi John Herdman kepada awak media di Jakarta pada Senin (12/1).
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
Liga Indonesia
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Fajar Fathurrahman dikabarkan bakal bergabung ke Persija Jakarta setelah berpisah dengan Borneo FC Samarinda.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Liga Indonesia
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Pelatih Persija, Mauricio Souza, menilai kekalahan tim asuhannya dari Persib Bandung disebabkan oleh dua kesalahan individu.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Liga Indonesia
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Persija Jakarta kembali menelan kekalahan saat bertandang ke markas Persib Bandung. Kali ini, Macan Kemayoran kalah oleh gol tunggal Beckham Putra.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Bagikan