Liga 1

Jelang Persib Vs Persija, Bepe Kenang Historis Manis Macan Kemayoran di Bandung

Persija beberapa kali mengalahkan Persib di Bandung.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Sabtu, 21 September 2024
Jelang Persib Vs Persija, Bepe Kenang Historis Manis Macan Kemayoran di Bandung
Manajer Persija Jakarta, Bambang Pamungkas. (Media Persija)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Persija Jakarta akan bertemu rivalnya Persib Bandung pada pertandingan pekan keenam Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Senin (23/9).

Jelang duel klasik itu, manajer Persija, Bambang Pamungkas, mengenang momen manis yang pernah diukir Macan Kemayoran saat bertandang di Bandung.

Secara historis, Persija memang pernah beberapa kali mengalahkan Persib di Bandung. Namun, itu terjadi sudah cukup lama, tepatnya saat kompetisi sepak bola kasta tertinggi di tanah air masih bernama Liga Super Indonesia.

Di era itu, Persija menang dua kali di Bandung. Masing-masing di Stadion Siliwangi (2008) dan di Stadion Si Jalak Harupat (2011). Dua kemenangan Persija itu pun didapat dengan skor identik, yakni 2-3.

Baca Juga:

Lupakan Kekalahan dari Port FC, Persib Fokus Lawan Persija

Jadwal Siaran Langsung Pekan 6 Liga 1 2024/2025: Big Match Persib Vs Persija

Jelang Lawan Persib, Pemain Persija Janji Introspeksi Diri

"Pertandingan antara Persija melawan Persib selalu menarik dan menghadirkan atmosfer yang luar biasa, baik di Jakarta maupun di Bandung," kata Bepe, dikutip dari laman klub.

"Secara tim, Persija memiliki mental yang sangat baik setiap bertandang ke Bandung. Terbukti dalam beberapa kesempatan, kami berhasil membawa pulang tiga poin dari sana," ujarnya menambahkan.

Namun, dalam dua pertemuan terakhir di Bandung, pada 2022 dan 2023, Persib berhasil menjaga marwahnya. Persija selalu dipaksa kembali ke Jakarta dengan tangan kosong.

Bepe berharap kemenangan yang diraih Persija pada 2008 dan 2011 dapat jadi inspirasi sekaligus motivasi bagi Rizky Ridho dan kawan-kawan untuk meraih hasil terbaik pada Senin nanti.

Bepe ingin laga kontra Persib laga kontra Persib jadi momentum Persija kembali ke jalur kemenangan setelah di dua laga terakhir hanya meraih satu poin.

"Hasil di dua pertandingan terakhir tidaklah bagus. Kami harus segera kembali mengumpulkan poin demi poin agar tim tetap berada di trek yang tepat."

"Secara historis Persija memiliki catatan yang cukup baik di Bandung, jadi bukan hal yang mustahil bagi Persija untuk kembali meraih poin penuh di Kota Bandung. Itu yang harus dicamkan dalam benak seluruh pemain," tuturnya melanjutkan.

Persija jakarta Persib Bandung Bambang pamungkas Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.696

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Copa del Rey: Kalahkan Racing Santander 2-0, Barcelona ke Perempat Final
Barcelona mencatat kemenangan 2-0 atas Racing Santander pada laga babak 16 besar Copa del Rey, Jumat (16/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Hasil Copa del Rey: Kalahkan Racing Santander 2-0, Barcelona ke Perempat Final
Hasil akhir
Hasil Serie A: Kalahkan Como 3-1, AC Milan Jaga Rekor Tandang
AC Milan memetik kemenangan 3-1 saat dijamu Como di Stadio Giuseppe Sinigaglia pada laga tunda giornata ke-16 Serie A 2025-2026, Jumat (16/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Hasil Serie A: Kalahkan Como 3-1, AC Milan Jaga Rekor Tandang
Timnas
John Herdman Antusias Timnas Indonesia Diuji Juara Bertahan di Piala AFF 2026
Timnas Indonesia tergabung di Grup A Piala AFF 2026 bersama Vietnam, Singapura, Kamboja, dan pemenang laga play-off antara Brunei dan Timor Leste.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
John Herdman Antusias Timnas Indonesia Diuji Juara Bertahan di Piala AFF 2026
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Como vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Link streaming dan jadwal siaran langsung Como vs AC Milan di laga tunda Serie A. Kick-off 02.45 WIB, jangan sampai terlewat!
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Como vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Timnas
John Herdman Ingin Cetak Sejarah, Bawa Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2026
John Herdman antusias menyambut Piala AFF 2026. Herdman bertekad mengakhiri penantian panjang fans supaya Garuda angkat piala.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
John Herdman Ingin Cetak Sejarah, Bawa Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2026
Inggris
Ada Banyak Pilihan, Manchester United Dilarang Permanenkan Michael Carrick
Gary Neville tegas menolak Michael Carrick jadi manajer permanen Manchester United. MU diminta bersabar demi masa depan klub.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Ada Banyak Pilihan, Manchester United Dilarang Permanenkan Michael Carrick
Italia
Bersedia Balikan dengan Inter Milan, Ivan Perisic Punya Satu Misi Khusus
Ivan Perisic dikabarkan siap kembali ke Inter Milan. Winger berpengalaman itu punya misi khusus demi membantu Nerazzurri bersaing di Serie A musim ini.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Bersedia Balikan dengan Inter Milan, Ivan Perisic Punya Satu Misi Khusus
Berita
ASICS Turun Gunung ke Sepak Bola Indonesia, Gandeng Ridho hingga Nova Arianto
ASICS meluncurkan sepatu sepak bola yang menandai momen kembalinya mereka ke industri si kulit bundar di tanah air.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
ASICS Turun Gunung ke Sepak Bola Indonesia, Gandeng Ridho hingga Nova Arianto
Italia
Akhirnya Uang yang Berbicara, Mike Maignan Punya Kabar Baik untuk AC Milan
AC Milan akhirnya menaikkan tawaran kontrak untuk Mike Maignan. Negosiasi yang sempat alot kini mendekati kata sepakat. Kabar baik untuk Rossoneri!
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Akhirnya Uang yang Berbicara, Mike Maignan Punya Kabar Baik untuk AC Milan
Liga Indonesia
Resmi, Persija Datangkan Fajar Fathurrahman Bek Berlabel Timnas Indonesia
Persija mendatangkan Fajar Fathurrahman yang sebelumnya membela Borneo FC. Fajar dikontrak selama 3,5 musim.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
Resmi, Persija Datangkan Fajar Fathurrahman Bek Berlabel Timnas Indonesia
Bagikan