Jelang Manchester United Vs Juventus, Ini Ramalan Usain Bolt
BolaSkor.com - Pelari asal Jamaika, Usain Bolt, meramalkan hasil Manchester United kontra Juventus. Bolt menilai The Red Devils bakal keluar sebagai pemenang.
Partai antara Manchester United kontra Juventus menjadi sorotan pencinta sepak bola. Laga yang berlangsung di Old Trafford itu merupakan pertandingan sarat gengsi.
Pertemuan sejumlah mantan bakal terjadi pada laga Grup H Liga Champions 2018-2019. Cristiano Ronaldo akan bersua Manchester United, sementara Paul Pogba menghadapi Juventus.
Usain Bolt yang tengah meniti karier sebagai pesepak bola bersama klub Australia, Central Coast Mariners, pun bersemangat. Bolt menilai pertandingan bakal berjalan ketat.
Meski begitu, Usain Bolt menilai Manchester United yang akan keluar sebagai pemenang. Maklum, keduanya memang memiliki kedeketan karena Bolt mengagumi The Red Devils.
"Menurut saya, pertandingan Manchester United melawan Juventus akan menjadi laga seru. Dua klub hebat akan saling berhadapan di Liga Champions," tutur Usain Bolt kepada La Gazzetta dello Sport.
"Juventus sangat hebat di Serie A, sementara Manchester United tidak begitu bagus. Namun, saya tetap percaya kepada Man United yang bertanding di kandang. Bermain di Old Trafford berbeda."
"Menurut saya, tidak banyak gol yang akan tercipta. Prediksi saya Manchester United akan menang 1-0. Meski begitu, saya sangat menghormati Cristiano Ronadlo," Usain Bolt menambahkan.
Juventus memuncaki klasemen sementara Grup H Liga Champions dengan nilai enam. Manchester United berada tepat di bawahnya berselisih dua poin.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Pertama Sejak 1914-1915, Manchester United Memainkan Laga Paling Sedikit dalam Semusim
Hasil Pertandingan: Inter Milan Imbang Lawan Napoli, Manchester United Pastikan Nirgelar Musim Ini
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Jadwal Live Streaming Piala FA Manchester United vs Brighton, Waktu Bertanding Minggu (11/01) Pukul 23.30 WIB.
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026