Jelang Liga 1 2019, PSS Sleman Berganti CEO
BolaSkor.com - CEO PT Putra Sleman Sembada (PSS), Soekeno memilih mundur dari jabatan yang diembannya sejak beberapa musim terakhir. Padahal Liga 1 musim 2019 akan segera digulirkan dalam beberapa hari ke depan.
Kabar tersebut dibenarkan oleh Soekeno yang menyebut jika dirinya saat ini sudah tidak lagi menjabat sebagai CEO PT PSS dari tim yang menaungi PSS Sleman tersebut. Dikatakannya, jika posisi yang ditinggalkannya akan diisi oleh orang yang lebih paham dunia sepak bola.
Sosok yang akan menjadi CEO baru di PT PSS adalah Viola Kurniawati, wanita yang pernah menjadi Media Officer tim Persija Jakarta. Dirinya juga tercatat pernah menduduki posisi sebagai Executive Assistant & Legal Manager di PT Liga Indonesia Baru.
Baca Juga:
Persipura Ikut Ramaikan Launching Tim PSS Sleman
Gagal Uji Coba Lawan Persebaya, Persiapan PSS Sleman Terganggu
"Saya tidak menjabat lagi sebagai CEO PSS. Beliau (Viona Kurniawati) yang akan menggantikan posisi saya, alasannya karene yang bersangkutan lebih tau tentang sepak bola. Biarlah saya mundur dan duduk di jajaran komisaris PT untuk mengawasi kinerjanya," ujar Soekeno.
Soekeno menambahkan, dengan pengalaman yang dimiliki oleh Viona, dirinya berharap bisa membawa tim kebanggan masyarakat Sleman itu menjadi lebih baik dan lebih profesional lagi.
"Dengan masuknya beliau, saya berharap PSS Sleman bisa lebih profesional dan lebih baik lagi kedepan," terang pengusaha mesin foto copy ini.
Jika dilihat dari kinerjanya, Soekeno sejatinya memiliki catatan yang cukup mengesankan bersamanya Super Elang Jawa. Bersamanya, tim ini bisa mendatangkan pemain sekelas Cristian Gonzales ke Liga 2 dan menjadikan PSS salah satu tim dengan skuat mewah pada musim lalu. (Laporan Kontributor Prima Pribadi/Yogyakarta)
Tengku Sufiyanto
17.880
Berita Terkait
Prediksi dan Statistik Juventus vs Cremonese: Bianconeri Harus seperti Mobil Ferrari
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Bandung bjb Tandamata Petik Pelajaran dari Kekalahan Lawan Jakarta Popsivo Polwan
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini
Indonesia Raih 91 Emas SEA Games 2025 dan Rebut Posisi Runner Up, CdM Apresiasi Seluruh Dukungan Berbagai Pihak
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina