Jelang Lawan Malaysia, Luis Milla Beri Dukungan untuk Timnas Indonesia
BolaSkor.com - Mantan pelatih Timnas Indonesia, Luis Milla, memberikan dukungan dan doa kepada Skuat Garuda jelang menghadapi Malaysia. Dukungan ini diberikannya melalui unggahan Instagram pribadinya, @Luismillacoach.
"Saya berharap semoga sukses timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia mereka. Ayo Indonesia #kitagaruda," tulis Milla.
Timnas Indonesia akan menghadapi Malaysia, pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Piala Asia 2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (5/9).
Baca Juga:
Osas Saha Cedera Otot Kaki, Ini 23 Pemain Timnas Indonesia untuk Hadapi Malaysia
Jadwal Siaran Langsung Kualifikasi Piala Dunia 2022: Timnas Indonesia Vs Malaysia
Pelatih Timnas Indonesia, Simon McMenemy, memanggil 23 dari 24 pemain yang ikuti pemusatan latihan. Satu pemain yang dicoret yakni Osas Saha.
Striker naturalisasi dari klub TIRA-Persikabo itu alami cedera otot kaki. Meski begitu, Simon McMenemy mengatakan, Osas Saha bisa turun saat Timnas Indonesia hadapi Thailand, 10 September mendatang.
Tengku Sufiyanto
17.880
Berita Terkait
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal