Jelang Kroasia Vs Inggris, Penggawa Liverpool Asyik Bertanding Catur dengan Juara Dunia
BolaSkor.com - Pilar Liverpool, Trent Alexander-Arnold, menjajal olahraga di luar sepak bola yakni catur. Tidak tanggung-tanggung, sang pemain langsung menantang juara dunia, Magnus Carlsen.
Sayangnya, kemampuan Trent Alexander-Arnold masih belum sebanding dengan Magnus Carlsen. Hanya dalam 17 langkah, pemain 20 tahun tersebut langsung keok.
"Ketika mendapatkan waktu luang, saya mencoba untuk bermain catur. Namun, sulit untuk menemukan orang lain seumur dengan saya yang ingin bermain catur. Itu adalah sesuatu yang harus kita lihat dapat berubah di masa depan," kata Alexander-Arnold seperti dikabarkan BBC.
"Sepak bola dan catur bukanlah sesuatu yang berlawanan, namun ada banyak kesamaan dengan permaian modern. Teknologi memainkan peranan penting dalam sepak bola saat ini dan saya kira itu berlaku pada sebagian besar olahraga.
Meski telah kalah, Alexander-Arnold menolak untuk mengibarkan bendera putih. Sang pemain meminta diadakan pertandingan ulang. "Meskipun kalah 1-0, saya akan berlatih lebih banyak dan mungkin akan ada pertandingan ulangan," jelas sang pemain.
Pertandingan catur antara Alexander-Arnold dengan Magnus Carlsen bukan tanpa sebab. Itu merupakan bagian dari promosi sebelum pertandingan antara Carlsen dan Fabiano Caruana.
Sementara itu, Carlsen mengungkapkan Alexander-Arnold punya bakat untuk menjadi pecatur hebat. "Itu adalah pertandingan yang hebat. Alexander-Arnold baru sedikit belajar, namun punya bakat," kata Carlsen.
Trent Alexander-Arnold dipanggil Gareth Southgate memperkuat tim nasional Inggris saat menghadapi Kroasia pada laga lanjutan Liga A Grup 4 UEFA Nations League 2018-2019, di HNK Rijeka Stadium, Jumat (12/10).
Johan Kristiandi
18.147
Berita Terkait
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Bandung bjb Tandamata Petik Pelajaran dari Kekalahan Lawan Jakarta Popsivo Polwan
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini
Indonesia Raih 91 Emas SEA Games 2025 dan Rebut Posisi Runner Up, CdM Apresiasi Seluruh Dukungan Berbagai Pihak
Prediksi dan Statistik Liverpool vs Barnsley: Momen Mengakhiri Rentetan Laga Tanpa Kemenangan The Reds
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija