Jelang Juventus Vs Manchester United, Rashford Berikan Pujian Setinggi Langit untuk Ronaldo
BolaSkor.com - Penyerang Manchester United, Marcus Rashford, memberikan sanjungan kepada megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo. Tanpa ragu, Rashford menyebut CR7 adalah idolanya.
Manchester United akan bertandang ke markas Juventus pada matchday keempat Grup H Liga Champions 2018-2019, di Juventus Stadium, Rabu (7/11) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB. Seperti pertemuan pertama, Cristiano Ronaldo masih menjadi pusat perhatian.
Saat ini, Ronaldo masih kesulitan membuktikan ketajamannya bersama Juventus di Liga Champions. Torehan gol penyerang asal Portugal tersebut masih nihil.
Akan tetapi, hal itu tidak mengurangi rasa kagum Rashford. Menurutnya, karier Ronaldo justru menunjukkan grafik peningkatan.
"Para pemain seumurannya sangat sulit tampil sebagus yang dilakukannya sekarang. Mendekati akhir karier bisanya level permainan mereka mulai menurun," kata Rashford kepada laman resmi Manchester United.
"Akan tetapi, Ronaldo berbeda. Performanya malah terus naik dari hari ke hari. Bagaimana dia bisa mempertahankan kariernya semakin baik dari waktu ke waktu benar-benar luar biasa," sambungnya.
"Bagi saya, tidak ada panutan yang lebih besar dalam dunia sepak bola selain dirinya. Saya bisa bilangg banyak pemain muda Man United dan para suporter menonton aksinya saat masih membela tim ini, dan mayoritas dari mereka masih mengikuti perkembangan kariernya hingga saat ini."
Cristiano Ronaldo memang punya jalan cerita manis di Man United. Pemain 33 tahun tersebut membawa The Red Devils meraih sejumlah gelar bergengsi seperti titel Liga Champions, Premier League hingga Piala FA.
"Itulah yang spesial dari Man United, di mana sekali bermain untuk klub ini Anda akantetap bagian dari keluarga besar meski telah berganti klub. Dia selalu memiliki tempat di hati kami. Anda bisa melihatnya dari sambutan para fans saat dia kembali ke Old Trafford," tutur Rashford.
Johan Kristiandi
18.242
Berita Terkait
Hasil Premier League: Tekuk Wolves 2-0, Manchester City Akhiri Paceklik Kemenangan
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Villarreal vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
7 Fakta Menarik Duel Arsenal vs Manchester United: Belakangan Ini The Gunners Gemilang
3 Alasan Manchester United Akan Membuat Kejutan dengan Menumbangkan Arsenal di Emirates Stadium
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Bournemouth, Live Sebentar Lagi
Tolak Kibarkan Bendera Putih, AC Milan Tantang Juventus dalam Perburuan Jean-Philippe Mateta
Superkomputer Prediksi Hasil Villarreal vs Real Madrid: Los Blancos Masih Lebih Dominan
Superkomputer Prediksi Hasil Bournemouth vs Liverpool: The Reds Unggul, tetapi Tidak Dominan
Villarreal vs Real Madrid: Arbeloa Berharap Kemenangan atas Monaco Jadi Titik Balik
Superkomputer Prediksi Hasil Manchester City vs Wolves: The Citizens Tidak Akan Terbendung