Jelang Final Piala FA, Mourinho Harap-harap Cemas Nantikan Kondisi Lukaku

Jose Mourinho masih menanti kepulihan Romelu Lukaku jelang final Piala FA.
Arief HadiArief Hadi - Sabtu, 19 Mei 2018
Jelang Final Piala FA, Mourinho Harap-harap Cemas Nantikan Kondisi Lukaku
Jose Mourinho masih nantikan kondisi Romelu Lukaku (Getty Images)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manchester United terancam tidak turun dengan susunan pemain terbaiknya saat melawan Chelsea di final Piala FA. Pasalnya sampai saat ini, top skor mereka, Romelu Lukaku, masih belum bisa dipastikan turun sebagai starter setelah mengalami cedera engkel.

Lukaku sudah menderita cedera tersebut saat melawan Arsenal beberapa pekan lalu di Old Trafford. Tanpa kehadirannya, Jose Mourinho menempatkan Marcus Rashford atau Alexis Sanchez sebagai ujung tombak permainan. Namun di antara mereka, tidak ada yang berperan baik sebagai target man seperti Lukaku.

Striker yang dimiliki Man United dari Rashford, Sanchez, hingga Anthony Martial, bertipe sama: mengandalkan kecepatan dan aksi dribel bola untuk melewati lawan. Sedangkan Lukaku, disukai Mourinho, karena mampu menahan bola dan membuka peluang bagi rekan setim, serta mampu mengeksekusi sendiri peluang menjadi gol.

Lukaku, 25 tahun, telah mencetak 27 gol dari 50 pertandingannya di seluruh kompetisi. 16 di antaranya tercipta di Premier League. Kehilangan Lukaku di final Piala FA jelas akan jadi kehilangan besar bagi Man United. Mourinho pun masih mengharapkan kepulihannya sampai menit terakhir menjelang laga.

"Martial fit dan Lukaku, kami masih harus menantinya hingga momen terakhir. Saya tidak ingin berbohong kepada Anda (media), untuk berkata dia tidak bermain padahal dia bermain, atau sebaliknya. Untuk Lukaku, kami masih harus menanti (kepulihannya)," ucap Mourinho, seperti dilansir The Guardian, Sabtu (19/5).

Jika pada akhirnya Lukaku tak bisa turun sebagai starter, tapi bisa dimainkan dari bangku cadangan, maka Mourinho kemungkinan besar akan mengandalkan Rashford sebagai ujung tombak yang didampingi Sanchez dan Jesse Lingard. Formasi yang diterapkannya bisa berupa taktik 4-2-3-1, 4-3-3, atau 3-5-2, untuk mengimbangi kekuatan lini tengah Chelsea yang memiliki N'Golo Kante dan Tiemoue Bakayoko.

Breaking News Jose Mourinho Romelu lukaku Manchester United Chelsea Final piala fa
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.568

Berita Terkait

Italia
Scott McTominay Klaim Lebih Bisa Berkembang bersama Napoli ketimbang Manchester United
Scott McTominay menjelaskan dirinya melihat dirinya lebih berkembang di Napoli dibandingkan dengan klub lamanya, Manchester United.
Yusuf Abdillah - Minggu, 12 Oktober 2025
Scott McTominay Klaim Lebih Bisa Berkembang bersama Napoli ketimbang Manchester United
Italia
Kyle Walker Akui Hengkang ke AC Milan adalah Keputusan yang Salah
Kyle Walker secara terang-terangan mengakui bahwa dirinya seharusnya tidak pernah meninggalkan Manchester City untuk dipinjamkan ke AC Milan musim lalu.
Yusuf Abdillah - Minggu, 12 Oktober 2025
Kyle Walker Akui Hengkang ke AC Milan adalah Keputusan yang Salah
Jadwal
Link Streaming Belanda vs Finlandia, Minggu 12 Oktober 2025
Belanda akan menjamu Finlandia pada pertandingan keenam Grup G kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa, di Johan Cruyff ArenA, Amsterdam, Minggu (12/10) pukul 23.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 12 Oktober 2025
Link Streaming Belanda vs Finlandia, Minggu 12 Oktober 2025
Inggris
Demi Bertahan di Manchester United, Harry Maguire Menolak Gaji Rp11 Miliar per Pekan
Harry Maguire dikabarkan rela menolak tawaran menggiurkan sebesar 500 ribu poundsterling atau sekitar Rp11 miliar per minggu dari Arab Saudi untuk tetap di Manchester United.
Yusuf Abdillah - Minggu, 12 Oktober 2025
Demi Bertahan di Manchester United, Harry Maguire Menolak Gaji Rp11 Miliar per Pekan
Spanyol
FIFA Bakal Larang Laga Liga Domestik di Luar Negeri
FIFA dikabarkan siap melarang laga liga domestik di luar negeri menyusul rencana Barcelona dan AC Milan yang akan menjalani pertandingan resmi di Amerika Serikat dan Australia.
Yusuf Abdillah - Minggu, 12 Oktober 2025
FIFA Bakal Larang Laga Liga Domestik di Luar Negeri
Lainnya
Olympic Day 2025, Saatnya Bergerak dan Dukung Tim Indonesia
Komite Olimpiade Indonesia (NOC Indonesia) menggelar perayaan Olympic Day 2025 dengan tema “Let’s Move, Indonesia” di kawasan SCBD Weekland, Jakarta, Minggu (12/10) pagi WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 12 Oktober 2025
Olympic Day 2025, Saatnya Bergerak dan Dukung Tim Indonesia
Timnas
Pengamat: Patrick Kluivert Tidak Kompeten, Alex Pastoor Jadi Pelatih Kepala
Timnas Indonesia gagal ke Piala Dunia 2026.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 12 Oktober 2025
Pengamat: Patrick Kluivert Tidak Kompeten, Alex Pastoor Jadi Pelatih Kepala
Piala Dunia
Skuad Piala Dunia Inggris Hanya untuk Pemain-pemain Berkarakter Kuat
Pelatih Inggris Thomas Tuchel menegaskan bahwa hanya pemain dengan kualitas dan karakter luar biasa yang akan memiliki kesempatan untuk masuk dalam skuad Piala Dunia.
Yusuf Abdillah - Minggu, 12 Oktober 2025
Skuad Piala Dunia Inggris Hanya untuk Pemain-pemain Berkarakter Kuat
Piala Dunia
Erling Haaland Tidak Terhentikan, Norwegia Menatap Piala Dunia Pertama sejak 1998
Kemenangan 5-0 atas Israel menempatkan Norwegia di ambang Piala Dunia pertama mereka sejak 1998.
Yusuf Abdillah - Minggu, 12 Oktober 2025
Erling Haaland Tidak Terhentikan, Norwegia Menatap Piala Dunia Pertama sejak 1998
Inggris
Kesulitan di Liverpool, Florian Wirtz Dibela Julian Nagelsmann
Pelatih Jerman Julian Nagelsmann membela Florian Wirtz yang mengalami awal yang lambat di Liverpool.
Yusuf Abdillah - Minggu, 12 Oktober 2025
Kesulitan di Liverpool, Florian Wirtz Dibela Julian Nagelsmann
Bagikan