Jaya Hartono 'Keukeuh' Tak Lakukan Rotasi

BolaSkorBolaSkor - Selasa, 08 April 2014
Jaya Hartono 'Keukeuh' Tak Lakukan Rotasi
Jaya Hartono 'Keukeuh' Tak Lakukan Rotasi
Balikpapan - Enam laga sudah dimainkan Persiba Balikpapan. Meraih satu kemenangan, tiga hasil imbang, dan dua kekalahan menempatkan Persiba di peringkat delapan klasemen sementara ISL 2014 dengan poin enam. Hasil yang jauh dari ekspektasi mengingat Beruang Madu menargetkan lolos ke delapan besar ISL. Artinya, mereka harus finis di empat besar ISL Wilayah Timur. Meski tampil melempem, pelatih Persiba Jaya Hartono mengungkapkan masih enggan melakukan rotasi pemain. Dia tetap mengandalkan pemain yang saat ini kerap mengisi starting eleven enam pertandingan sebelumnya. “Untuk rotasi pemain Persiba, saat ini dipastikan sama seperti pertandingan sebelumnya dan itu yang menjadi pilihan utama. Terkecuali, jika ada pemain yang cedera baru kami lakukan pergantian pemain,” kata Jaya, Selasa (8/4). Jaya yang kerap mengeluhkan melempemnya lini depan Pasukan Biru seolah tidak memiliki opsi. Padahal, dia memiliki Aris Alfiansyah. Selama ini, ujung tombak Persiba dipercayakan kepada Fernando Soler atau Carlos Gaonzales Ozuna. Striker lainnya, Riski Novriansyah sering dimainkan sebagai pemain sayap. Salah satu pemain yang minim kesempatan tampil adalah Alfian Habibi. Gelandang bertahan yang sudah dua musim di Persiba ini sebelumnya menjadi andalan Herry Kiswanto, pelatih musim lalu. Jaya lebih memercayakan lini tengah kepada Mustaid Billah maupun M Bachtiar.
Jaya hartono Jaya Hartono Keukeuh Tak Lakukan Rotasi Carlos ozuna Isl Persiba balikpapan Beruang madu
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com.
Posts

11.185

Bagikan