Jawaban Teco soal Pemain Asing Baru Persija Jakarta
BolaSkor.com - Apakah Persija Jakarta akan merekrut pemain asing baru, masih menjadi teka-teki. Peluang itu ada jika berpatokan pernyataan Direktur Utama Persija, Gede Widade.
Gede Widiade sempat mengatakan bahwa pihaknya sudah mengantongi beberapa nama, yang mungkin menjadi rekrutan baru. Salah satunya pemain asal Amerika Selatan, yang dijelaskan belum pernah berkiprah di Indonesia dan berkarier di salah satu negara Asia.
Pelatih Persija, Stefano Cugurra masih enggan membicarakan terlalu jauh. Ini sebagai respons ketika ditanya rencana perekrutan pemain baru, termasuk legiun asing.
Teco, panggilan Stefano Cugurra mengaku ingin fokus menyelesaikan putaran pertama lebih dulu. Seperti biasa, Teco baru mau bicara ketika pemain baru sudah bergabung.
"Kami sudah teken satu pemain, yaitu Osas Saha. Osas di putaran kedua sudah perkuat tim," jelasnya.
"Yang lain, semua dari manajemen. Kami tunggu kabar dari manajemen. Seperti saya bilang masih ada beberapa laga di putaran pertama dan kami fokus ke situ dulu," tambah pelatih asal Brasil itu.
Persija belakangan juga sempat dikait-kaitkan dengan Joey Suk. Hal ini tak lepas dari kode yang disampaikan Gede Widiade, yakni ingin mendatangkan gelandang serang, yang berstatus naturalisasi dan belum pernah berkarier di Indonesia. Joey Suk belum resmi menjadi naturalisasi.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Bursa Transfer Liverpool: Tipis Kemungkinan Andy Robertson Hengkang ke Tottenham
Antoine Semenyo Datang, Oscar Bobb Merapat ke Fulham
Marc Klok Bilang Begini ke Shayne Pattynama, Dukung ke Persija Tapi Persib yang Jadi Juaranya
Kekuatan Mental Arsenal Dipertanyakan, Mikel Arteta Tantang Para Pemainnya
Hasil Super League 2025/2026: Brace Alex Martins Bawa Dewa United Bungkam Arema FC
Bojan Hodak Punya Alasan Khusus Rekrut Layvin Kurzawa dan Dion Markx
Target Bukan Scudetto, Max Allegri Tak Peduli AC Milan Tertinggal Lima Poin dari Inter Milan
Pagari Fermin Lopez, Barcelona Gerak Cepat Ajukan Kontrak Baru
Jadi Pemain Kunci Juventus, Khephren Thuram Emoh Hengkang ke Inter Milan
5 Pemain Manchester United yang Meningkat Performanya di Bawah Michael Carrick