Javier Zanetti Sebut Inter Milan dan Persib Bandung Bisa Lakukan Pertukaran Pemain Muda
BolaSkor.com - Persib Bandung telah resmi memperkenalkan akademi barunya. Acara peresmian Akademi Persib Bandung dibuka oleh Wakil Presiden yang sekaligus Legenda Inter Milan, Javier Zanetti di Stadion Siliwangi, Selasa (13/2) kemarin WIB.
Dalam sambutannya, Javier Zanetti mengatakan, Indonesia mempunyai banyak pemain muda potensial. Ia pun tidak menutup kemungkinan Inter Milan dan Persib Bandung bisa berkerja sama dalam pertukaran pemain muda.
"Yang penting membina anak-anak di sini, buat tim dan negara ini. Tidak menutup kemungkinan adanya pertukaran itu," kata Javier Zanetti.
"Di sini kecintaan akan sepak bola sangat kuat dan terus berkembang dengan sangat baik. Kami sangat bangga ikut dalam perkembangan tersebut untuk memberi sesuatu yang serius seperti yang diberikan Inter Milan di seluruh dunia."
"Sepak bola sejak usia dini, bukan karena cari duit. Nah itu yang akan menggiring anak akan menjadi sepak bola terbaik."
Tengku Sufiyanto
17.870
Berita Terkait
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat
Klasemen Terkini Serie A Usai AC Milan Ditahan Genoa: Jarak dengan Inter Milan Semakin Melebar
Selain Saddil Ramdani, Persib Tanpa Striker Andalannya Hadapi Persija